UAS: Aku Bersaksi Habib Mahdi Orang Baik

Senin 16 Oct 2023 - 22:38 WIB
Reporter : Martha
Editor : EdP Sumeks

"Tentu kita semua kehilangan sosok seorang ulama yang berpegang teguh pada pendirian. Sekaligus ulama yang begitu dihormati dan dielu-elukan," ucap Zainal. 

BACA JUGA:Breaking News: Ulama Sumsel Habib Mahdi Meninggal Dunia

Sebagai sosok yang kerap kali mengajak untuk kemaslahatan umat, Zainal mengaku sering bersinggungan baik langsung maupun tak langsung dengan almarhum. Contohnya ketika almarhum melakukan audiensi ke DPRD Kota Palembang beberapa waktu lalu meminta penutupan operasional tempat hiburan malam yang dianggap melanggar aturan.

Saat itu, Zainal ingat betul Habib Mahdi begitu gigih dan berapi-api, dan secara terperinci Almarhum mengutarakan alasan kenapa perlunya tempat hiburan malam itu ditutup. 

Ungkapan kehilangan mendalam juga turut disampaikan Anggota DPRD Sumsel dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS), Mgs H Syaiful Padli ST MM. "Almarhum sosok ulama dan dai kharismatik dan sangat peduli kemaslahatan umat. Secara pribadi saya menyampaikan turut berduka cita. Semoga arwah Almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT dan di surga-Nya," sebut Syaiful yang bicara sedikit terisak. 

Direncanakan, jenazah Almarhum Habib Mahdi bin Muhammad Syahab akan dikebumikan hari ini (17/10) ba'da Asar. Dimakamkan di Gubah Duku samping makam ayahnya, Almarhum Al Habib Muhammad bin Ahmad bin Zen. Sebelumnya terlebih dulu disalatkan di Masjid Darul Muttaqien.

Sementara, Pj Wali Kota Palembang, Drs H Ratu Dewa merasa sangat kehilangan dengan berpulangnya almarhum Habib Mahdi. "Beliau selalu menegur saya kalau ada yang mengarahkan ke maksiat," ujarnya.

Kata Dewa, Minggu malam almarhum sempat menyampaikan undangan.  "Sempat mengundang saya untuk hadir dalam acara Maulid Arbain," kenangnya. 

Salah satu bentuk kedekatan, ketua Majelis Maulid Dhiya Al Lami itu pernah memberikan cincon kepadanya. Begitu mendengar kabar duka itu, Dewa yang masih mengenakan baju dinas langsung melayat ke rumah duka.(tin/kms)

 

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 23:15 WIB

Runner Up KDI 2024 Pulang Kampung

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

Nekad Kabur, Napi Lawan Petugas

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

5 Tips Memilih Mobil Keluarga yang Tepat

Minggu 22 Dec 2024 - 23:06 WIB

Kejari Lahat Periksa Saksi