FORPROV Kormi Sumsel 2023: Seleksi Atlet Berbakat Menuju FORNAS ke-8 NTB

Rabu 27 Sep 2023 - 15:35 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Dalam menghadapi perhelatan besar, Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) ke-8 di Nusa Tenggara Barat. Kormi Sumsel telah mengambil langkah penting dengan menggelar acara Festival Olahraga Masyarakat Provinsi Sumatera Selatan ke-1 di pelataran parkir Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, (27/9). Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, dengan antusias menyatakan bahwa FORPROV Kormi Sumsel 2023 adalah sebuah festival olahraga rekreasi pertama di provinsi ini. Tujuannya adalah untuk memilih atlet-atlet berbakat dan penggiat olahraga yang akan mewakili Sumsel di FORNAS ke-8 di Nusa Tenggara Barat (NTB) yang akan datang. "Dalam konteks ini, kita tidak hanya mencari bakat olahraga. Tetapi juga menciptakan kesempatan bagi masyarakat untuk menikmati rekreasi dan kegembiraan," ujar Deru dalam sambutannya pada Upacara Pembukaan FORPROV Kormi Sumsel ke-1 pada tahun 2023. BACA JUGA : Modus Kirim APK Surat Tilang Via WA, Wong Tulung Selapan Ini Kuras Tabungan-Dompet Digital Rp2,3 Milyar Deru kemudian mengingatkan tentang keberhasilan sebelumnya dengan menjadi tuan rumah FORNAS ke-6 di Palembang pada tahun 2021 kemarin.

Pertahankan Prestasi

"Pada saat itu, Sumsel tidak hanya berhasil dalam penyelenggaraan FORNAS ke-6. Tetapi juga meraih prestasi yang membanggakan. Baru-baru ini, kita juga berpartisipasi dalam FORNAS ke-7 di Bandung dan berhasil meraih peringkat lima besar secara nasional," tambahnya. Ia berharap bahwa ke depan, Sumatera Selatan dapat terus mempertahankan prestasinya dalam FORNAS ke-8 di NTB. BACA JUGA : Berkembang Lebih Kuat dengan Memori Otot, Cara Memanfaatkannya dalam Kehidupan Sehari-hari "Kita harus terus mendukung tradisi olahraga lokal, terutama di tengah maraknya olahraga baru dan permainan online yang dapat mengurangi minat masyarakat terhadap olahraga rekreasi," katanya. "Jika kita tidak memperkuat olahraga rekreasi ini di semua tingkat, maka olahraga rekreasi ini akan menghilang," tambahnya. Ketua KORMI Sumsel, Samantha Tivanny, menambahkan bahwa ia berharap semua peserta dalam acara ini dapat bersaing dengan sportivitas tinggi.
Tags :
Kategori :

Terkait