Rayakan HUT RI, Masyarakat Muara Enim Nikmati Pindang dan Pecahkan Rekor Bersama IWAPI

Sabtu 26 Aug 2023 - 17:21 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

Rayakan HUT RI, Masyarakat Muara Enim Nikmati  Makan Pindang dalam Jumlah Rekor MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID - Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) dan pemerintah kabupaten Muara Enim merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI). Caranya dengan sebuah acara makan pindang massal di Plaza Gor Muara Enim pada hari Sabtu (26/8). Dalam rangkaian acara ini, disiapkan sebanyak 8.000 porsi pindang sebagai upaya mencatatkan rekor MURI. Itu untuk jumlah pindang terbanyak yang pernah disantap oleh masyarakat. Acara ini juga diramaikan oleh penampilan dari penyanyi dangdut terkenal, Wulan KDI. Plt Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah SH LLM LLM PhD, menjelaskan bahwa acara makan pindang massal ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT RI  yang digelar bersama Iwapi. Acara ini adalah bentuk ungkapan rasa syukur. "Kegiatan ini juga merupakan hasil kolaborasi dengan beberapa perusahaan seperti PTBA, BSB, PT Tel, dan banyak lainnya. Salah satunya adalah gagasan untuk menyantap 8.000 porsi pindang bersama-sama dengan masyarakat," ujarnya. BACA JUGA : IWAPI Dorong Peran Aktif dalam Mendorong Ekonomi dan Pembangunan Lahat Lebih lanjut, ia menekankan bahwa ide ini sangat baik karena memberikan nilai kebersamaan yang tinggi di antara semua lapisan masyarakat. "Rekor MURI ini juga menjadi simbol dari persatuan kita, karena kita tidak hanya mencapai target 8.000 porsi, tetapi melebihi menjadi 8.100 porsi." BACA JUGA : IWAPI Sumsel: Terpisahnya Perizinan Usaha Hambat Pertumbuhan UMKM "Semua masyarakat di harapkan bisa merasakan momen ini bersama-sama," tambahnya.

Puncaknya 25 Agustus

Ketua IWAPI Muara Enim, dr. Novi Triana, menjelaskan bahwa peringatan HUT RI yang di adakan oleh Iwapi mulai sejak tanggal 21 Agustus dan mencapai puncaknya pada tanggal 25 Agustus 2023. "Acara ini mencakup berbagai kegiatan, mulai dari fashion show dengan tema batik, gebyar UMKM. Hingga puncaknya dengan makan pindang bersama," ungkapnya.
Tags :
Kategori :

Terkait