Kepala Bayi Sudah Keluar, Cepat Telepon Petugas Puskesmas

Rabu 14 Jun 2023 - 23:41 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Kisah Anggota Polres Mura Bantu Ibu Melahirkan dalam Kebun Karet

Persalinan Diana, sangat riskan.

Tiba-tiba perutnya mulas saat sedang menyadap getah karet di kebun.

Beruntung melintas anggota Polres Musi Rawas (Mura), Aipda Diki Sepriadi, yang cepat membantu Diana.

ABDUL KHALID -  Musi Rawas

AIPDA Diki Sepriadi, anggota Unit Gakkum Satlantas Polres Mura.

Selasa (13/6), dia sedang lepas dinas.

Atasannya, lalu menyuruh mengambil mobil dinas Satlantas Polres Mura yang sudah diperbaiki dari sebuah bengkel.

  Dalam perjalanan pulang ke Mapolres Mura, dia melintasi Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum).

Tiba-tiba siang itu sekitar pukul 14.00 WIB, ada seorang warga menghentikan mobilnya.

Dekat kebut karet, daerah Talang Puyuh, Desa Pedang, Kecamatan Muara Beliti.

”Kata warga itu, ada ibu-ibu yang hendak melahirkan dalam kebun karet,” kenang Diki, kepada Sumatera Ekspres, Rabu (14/6).

Ibu itu ternyata Diana.

Dia warga Kelurahan Pasar Muara Beliti, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Mura.

BACA JUGA : Sita 100 Dokumen dari Bawaslu OKUT

  Diki bergegas lari masuk ke dalam kebun karet.

Melihat Diana yang sudah terduduk, bersandar pada batang pohon karet.

“Sempat panik dan bingung juga. Kepala bayi sudah keluar,” tuturnya.

Untuk membantu persalinan, Diki tidak mengerti sama sekali.

Namun dia cepat berinisiatif, menghubungi tenaga medis Puskesmas Muara Beliti.

Sambil menunggu petugas puskesmas, Diki terus memberi semangat kepada Diana.

“Sekitar 15 menit kemudian, datang petugas dari Puskesmas Muara Beliti,” ucapnya bersyukur. Tindakan medis dilakukan.

Lahirlah seorang bayi berjenis kelamin perempuan, dalam kebun itu.

Ibu dan bayinya, dalam keadaan sehat.

Selanjutnya, Diki bersama petugas puskesmas dan warga, menggotong Diana menggunakan tandu.

Petugas lainnya menggendong bayinya Diana.

“Cepat kami bawa ke  Puskesmas Muara Beliti,” imbuhnya.

  Bagi Diki, pertolongan tersebut merupakan salah satu bentuk pelayanan dan kewajiban sebagai anggota Polri terhadap masyarakat.

Tags :
Kategori :

Terkait