https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Polisi Tangkap Tiga Tersangka Pencurian Motor Kurir di Palembang, Sisa Paket Tinggal 9

Tim Reskrim Polsek Sukarame Palembang tangkap 3 tersangka pencurian motor dan paket milik kurir Agung Hidayat. Motor dijual ke penadah, polisi masih mengejar. Korban mengucapkan terima kasih atas bantuan polisi. Foto:Nanda/Sumateraekspres.id--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Tim Reskrim Polsek Sukarame Palembang berhasil menangkap tiga tersangka pencurian motor yang terjadi pada 31 Oktober lalu, dengan korban Agung Hidayat, seorang kurir perusahaan jasa pengiriman barang.

Ketiga pelaku, yang diketahui sebagai Peri Irawan (25), A Rasyid AR Saputra (33), dan Heni Susilawati (38), ditangkap setelah penyelidikan intensif yang dilakukan pihak kepolisian.

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono menjelaskan, setelah mendapatkan laporan dari korban, tim Satreskrim Polrestabes Palembang dan Polsek Sukarame bergerak cepat untuk menyelidiki dan mengejar para tersangka.

BACA JUGA:Cara Mudah Tarik Tunai GoPay di Alfamart, Praktis dan Cepat

BACA JUGA: Komisi IV DPRD Lahat Siap Kawal Aspirasi Kesejahteraan Guru PAUD Swasta

Dalam waktu dua hari, tepatnya pada 3 November 2024, ketiga tersangka berhasil diamankan.

“Modus yang dilakukan tersangka adalah memanfaatkan kelalaian korban yang meninggalkan motor dengan kunci masih tertinggal dalam keadaan hidup.

Dalam hal ini, mereka dengan mudah membawa kabur motor dan paket yang ada,” terang Kombes Harryo.

Selain motor yang hilang, pihak kepolisian juga menemukan barang bukti berupa paket milik perusahaan kurir yang sedianya akan diantarkan oleh korban.

Namun, dari total 50 paket, hanya 9 paket yang berhasil ditemukan, sementara sisanya diduga sudah dijual oleh para tersangka.

BACA JUGA:Update Kode Redeem Honor of Kings 12 November 2024, Koleksi Item Eksklusif Gratis!

BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem di Sumatera Selatan, BMKG Peringatkan Hujan Petir dan Angin Kencang

“Saat ini, kami sedang mendalami lebih lanjut mengenai paket yang hilang tersebut karena pengakuan tersangka tidak masuk akal,” kata Kombes Harryo.

Lebih lanjut, motor yang hilang diduga sudah dijual ke seorang penadah di daerah Musi Banyuasin, dan kini pihak kepolisian sedang melakukan pengejaran untuk mengembalikan kendaraan tersebut kepada korban.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan