https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ditanya Terkait Persentase Kelulusan PPG Tahap 1, Dirjen Nunuk Beri Jawaban Mendebarkan, Ini Pernyataannya

Ditanya Terkait Persentase Kelulusan PPG Tahap 1, Dirjen Nunuk Beri Jawaban Mendebarkan, Ini Pernyataannya-Foto: Kemendikbudristek-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Hari ini 8 Oktober 2024 menjadi hari yang mendebarkan bagi peserta Piloting PPG Guru Tertentu Tahap 1.

Pengumuman kelulusan akan dilakukan. Lalu berapa persentase peserta yang lulus? Bacakoran.co melalui grupnya Sumeks Baca Koran mencoba menanyakan itu.

Ketika ditanyakan berapa banyak peserta PPG Guru Tertentu Tahap 1 yang lulus secara persentase, Dirjen Nunuk hanya memberikan jawaban singkat.

"Nanti jam 15.30 rapatnya, Stlh rapat dg tim panitia nasional br bisa jwb," kata Dirjen Nunuk pada Senin  Siang 7 Oktober 2024.

Itu artinya Dirjen Nunuk belum memastikan apakah semua peserta lulus atau tidak. Termasuk ketika dikonfirmasi lagi setelah rapat, Nunuk belum memberi tanggapan.

Kriteria Kelulusan Peserta PPG Tahap 1

Para peserta PPG Guru Tertentu 2024, khususnya yang tergabung dalam Piloting 1, tengah menantikan hasil Ujian Kompetensi Pendidikan Profesi Guru (UKPPPG).

Ujian ini merupakan tahapan penting yang menentukan kelulusan mereka.

Berdasarkan informasi dari situs resmi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud), terdapat dua kriteria kelulusan UKPPPG.

Pertama, peserta harus lulus ujian tertulis. Kedua, mereka juga harus lulus dalam ujian kinerja. Jika salah satu atau kedua ujian belum terpenuhi, peserta harus mengulang ujian yang belum lulus.

BACA JUGA:Sertifikasi Guru Bisa jadi Jaminan Pinjaman Plafon Hingga Rp500 Juta, Berikut Daftar Bank Penyedianya

BACA JUGA:6 Bank yang Terima Gadai Sertifikasi Guru, Plafon Pinjaman Capai Rp500 juta

Pengumuman kelulusan akan disampaikan melalui surat resmi yang dipublikasikan di laman PPG dan UKPPPG.

Tahapan Setelah Kelulusan UKPPPG

Setelah dinyatakan lulus, apa yang akan terjadi? Melansir dari laman resmi Kemendikbud, peserta yang berhasil lulus UKPPPG akan menerima sertifikat pendidik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan