https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jelang Pilkada, Serempak Gelar Pasukan

APEL PASUKAN: Sejumlah polres di Polda Sumsel menggelar apel pasukan persiapan menjelang pilkada di Sumsel. Tampak Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto meninjau pasukan di halaman Mapolres OKI.-FOTO: NIsa/sumeks -

SUMSEL, SUMATERAEKSPRES.ID  - Menjelang pelaksanaan pemilihan kepada daerah (Pilkada) 2024, sejumlah Polres di wilayah hukum Polda Sumsel serentak melakukan  Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Musi 2024.

Seperti di Polres Mura, bertindak sebagai inspektur upacara Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Andi Supriadi di halaman Mapolres Mura, Jumat (23/8). AKBP Andi Supriadi menyampaikan arahan Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmat Wibowo SIK.

BACA JUGA:Karhutla Dekati Permukiman Warga, Ratusan Hektare Lahan di Muba Sudah Terbakar

BACA JUGA:Pertarungan Final Berulang

Pelaksanaan kegiatan apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan Pilkada serentak 2024 khususnya di Musi Rawas, dilaksanakan sebagai wujud keseriusan dan tanggung jawab jajaran Polri sekaligus untuk mengecek seberapa jauh kesiapan dan ketanggapan personel.

      Guna menghadapi segala bentuk situasi maupun keadaan yang berpotensi pada situasi kontijensi yang dimungkinkan terjadi dalam pelaksanaan Pilkada serentak.

"Dengan manajemen keamanan yang terpadu dan konferensif mengerahkan segala sumber daya yang ada. Serta memperkokoh sinergitas dengan penyelenggaraan pemilu, unsur TNI, masyarakat dan mitra keamanan lainnya. Untuk menjamin keamanan pelaksanaan Pilkada 2024, sehingga dapat berjalan dengan aman dan damai," katanya.

       Ia juga menegaskan, pelaksanaan apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personil maupun sarpras operasi mantap Praja Musi 2024, "Sehingga Pilkada serentak 2024 diharapkan dapat terselenggara dengan aman dan lancar," jelasnya.

       Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dalam pelaksanaan pengamanan tahapan Pilkada tahun 2024, saya tekankan untuk para peserta apel gelar pasukan.

        Pertama pastikan kesiapan perlengkapan pribadi sarpras dan fasilitas, penunjang lainnya sehingga dapat mendukung pelaksanaan operasi.

      "Seluruh personil harus kedepankan komunikasi publik dan upaya calling system agar masyarakat berpartisipasi penuh dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024 yang aman dan kondusif," pintanya.

Kegiatan itu di akhiri dengan pengecekan kesiapan peralatan anggota dan dihadiri Bupati Mura, Hj Ratna Machmud, Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Inf Arie Prasatyo Widyo Broto S.E, Kasubsi I Intelijen Kejaksaan Negeri Lubuklinggau, Allan Pratomo, Hakim Pengadilan Negeri, Afif Januarsyah Saleh, Wadanyon B Pelopor Satbrimobda Sumsel, Kompol Ojang, Dansubdenpom Lubuklinggau, Lettu Cpm Nuryusuf Supriyadi, anggota KPU dan Bawaslu Mura.

       Hal yang sama juga berlangasung di Polres Kota Lubuklinggau. Apel gelar pasukan tersebut di Lapangan Perbakin Jalan Depati Djati, Kelurahan Kayu Ara, Kecamatan Lubuk Linggau Barat I, Kota Lubuk Linggau.

       Kapolres Lubuklinggau AKBP Bobby Kusumawardhana mengucapkan Terima Kasih kepada para Forkompimda Kota Lubuklinggau dan undangan yang hadir. "Kegiatan ini merupakan kesiapan awal bagi jajaran Polri untuk menghadapi pesta Demokrasi Pilkada serentak tahun 2024 Provinsi Sumatera Selatan," jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan