https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Media Berperan Vital dalam Menyampaikan Informasi Pilkada ke Masyarakat Banyuasin

Ngopi (Ngobrol Pemilihan) Bersama Media Kabupaten Banyuasin di aula KPU Kabupaten Banyuasin, --

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Peranan media baik itu elektronik, cetak, online dan radio dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) tentunya sangat penting.

Dengan adanya media, informasi terkait perkembangan mengenai tahapan pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada 27 November mendatang dapat diketahui oleh masyarakat di Kabupaten Banyuasin.

"Media sangat penting dalam memberikan informasi terkait pilkada baik itu Pilbup dan Pilgub,"kata Aang Midharta Ketua KPU Banyuasin saat memberikan kata sambutan Ngopi (Ngobrol Pemilihan) Bersama Media Kabupaten Banyuasin di aula KPU Kabupaten Banyuasin, Selasa (23/7).

Apalagi Kabupaten Banyuasin ini memiliki geografis luas yang terdiri dari daerah daratan dan perairan, sehingga masyarakat yang terjauh membutuhkan informasi.

"Intinya memberikan dan menyampaikan informasi soal Pilkada kepada masyarakat,"bebernya didampingi Syahrul Ramadhoni Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM  Legar Saputra anggota KPU Banyuasin Divisi Hukum dan Pengawasan.

BACA JUGA:Usulan Penambahan Ratusan Titik Lampu Jalan di Prabumulih Mendapat Respons

BACA JUGA:Top Up Diamond Free Fire Lebih Murah, Mudah dan Ekonomis di Miracle Gaming Store

Sehingga dapat meningkatkan jumlah partisipasi masyarakat dalam pemilihan kepala daerah pada 27 November nanti."Itu harapannya,"terangnya.

Oleh karena itu pihaknya mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran teman teman media baik itu elektronik, cetak, online dan radio dalam giat ngobrol pemilihan ini.

KPU Banyuasin sangat mengharapkan media berperan aktif, menyampaikan informasi seputar Pilkada yang akan dilaksanakan 27 November 2024 mendatang."Mohon kerjasama yang baik dan benar,"tutupnya.

Sementara itu, Arie Anggara wartawan salah satu media di Banyuasin sangat mengapresiasi giat uang dilakukan oleh KPU Banyuasin ini, sehingga giat dan tahapan pilkada Banyuasin dapat diketahui oleh masyarakat dengan bekerjasama sama media."Saya sangat apresiasi,"katanya.(qda)

Tag
Share