https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Warga Bandar Agung Dihebohkan Ular Piton, Panjang Enam Meter

ULAR PITON: Dinas Pol PP dan Damkar Pemkab Lahat turun ke lokasi guna mengevakuasi ular piton yang ditemukan di rumah Iwan berlokasi di Kelurahan Bandar Agung, Kecamatan Lahat.-foto: agustriawan/sumeks-

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Warga Kelurahan Bandar Agung Kecamatan Lahat sempat heboh. Seekor ular piton sepnjang enam meter terlihat bersemayam di bawah rumah warga yang dihuni Iwan, warga Bandar Agung. 

Alhasil, tim Damkar (Pemadam Kebakaran) Pemkab Lahat dipimpin Kabid Pemadam Kebakaran M Jonliadi mendatangi lokasi tersebut.

"Awalnya mengecek mesin air yang mati yang ada di bawah gudang.Namun tidak sengaja menemukan ular piton di dekat mesin air tersebur," ujar Iwan.

Dalam waktu 10 menit, ular piton berhasil ditangkap. "Untuk ular ini akan kami bawa dulu ke posko mungkin dalam kondisi tidak terlalu lama Nanti akan dikembalikan ke habitatnya yang lebih layak," ujar Kasat Pol PP dan Damkar Lahat Harry Kurniawan melalui Kabid Pemadam Kebakaran M Jonliadi 

BACA JUGA:Bersemayam Dibawah Gudang, Damkar Lahat Evakuasi Ular Piton Sepanjang Enam Meter

BACA JUGA:Simak 10 Penyakit Menular yang Pernah Menjadi Ancaman Global

Ia juga menghimbau terkait bahaya kebakaran kepada masyarakat. Mengingat saat ini mulai memasuki musim kemarau. Maka warga untuk mengantisipasi DNA mencegah terjadinya bahaya kebakaran. 

"Kami dari pemadam kebakaran siap menerima laporan dari pada masyarakat bila ada kebakaran, evakuasi binatang-binatang buas, guna mencegah bahaya yang lebih besar," tukasnya. (gti) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan