Honorer Jadi Pekerja Paruh Waktu
--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah berencana menuntaskan persoalan pegawai honorer hingga akhir tahun ini melalui seleksi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK).
Namun masalah ini diperkirakan tidak dapat clear 100 persen karena beberapa faktor, seperti honorer tidak lulus seleksi PPPK, sakit, dan lain sebagainya.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palembang, Yanurpan Yani mengatakan program tahun ini difokuskan dulu dengan memberikan kesempatan kepada semua pegawai honorer untuk ikut seleksi PPPK.
"Namun bisa saja masih ada honorer yang tersisa dari program ini karena berbagai alas an, misalnya tidak lulus tes atau saat mau tes ternyata sakit dan tidak datang.
Untuk itu Pemkot berencana mengalihkan honorer tersebut menjadi pekerja paruh waktu, tetapi teknisnya hingga saat ini belum jelas. Regulasinya masih digodok oleh pemerintah," terangnya.
Diakuinya, walaupun sudah ada penerimaan PPPK tak menutup kemungkinan persoalan honorer dapat selesai semua. "Harapan pemerintah tetap semua honorer ini dapat ikut seleksi dan semua lulus. Jadi tahun depan kita bisa fokus pembukaan penerimaan CPNS untuk jalur umum," lanjutnya.
Yanurpan menjelaskan saat ini jumlah pegawai di lingkungan Pemkot Palembang ada sebanyak 17 ribuan, baik itu Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non PNSD/honorer.
"Sekarang jumlah pegawai kita ada 13.446 ASN, dengan rincian PNS 9.978 orang dan PPPK 3.468 orang, sementara non PNSD sebanyak 3.605 orang," jelasnya.
BACA JUGA:Ratu Dewa Memberikan Wejangan kepada Tenaga non-PNSD yang Akan Ikut Seleksi PPPK, Ini Pesannya
BACA JUGA:Inilah Jadwal Lengkap Penerimaan CPNS dan PPPK Mulai Mei 2024, Jangan Ketinggalan Pendaftarannya
Mengenai pembukaan formasi PPPK, pihaknya mengusulkan sebanyak 6.211 dan telah disetujui Kemenpan-RB. "Untuk formasi yang ada ini sudah kita siapkan berdasarkan data kebutuhan ataupun tenaga honorer yang ada," jelasnya. Mengingat kuotanya cukup besar, seharusnya honorer bisa tercover semua.
Sebelumnya Pj Wali Kota Palembang, Drs H Ratu Dewa MSi mengatakan jumlah formasi yang disiapkan sudah mengcover semua honorer yang ada di lingkungan Pemkot Palembang. "Ini termasuk juga bagi tenaga tendik dan PolPP dapat ikut seleksi," pungkasnya. (tin/fad/)