Tragis, Terperosok Lubang di Jalan, Putri Tewas Kena Lindas Truk Peti Kemas, Ini Kronologis Kejadiannya!
Jenazah Putri yang kena lindas truk peti kemas di bawa ke Instalasi Pemulasaran dan Forensik RSMH. Foto: unit laka satlantas polrestabes palembang--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Diduga terjatuh saat melintas di Jl AKBP Cek Agus usai motor Yamaha M3 bernopol BG 2461ACM usai masuk ke dalam lubang, Putri Aisyah Agustri (23), warga Jl Perintis Kemerdekaan Lr Sawah Baru Kelurahan Lawang Kidul Kecamatan Ilir II meninggal ditempat setelah tubuhnya dilindas truk peti kemas.
Truk beroda 10 bernopol B 9988 UU dikemudikan oleh Candra Gupta (38) warga Jl Mayor Zen Lr Kolam Ikan Kelurahan Sei Selincah Kecamatan Kalidoni.
Kecelakaan maut yang dialami korban tersebut terjadi pada Senin 22 April 2024 sekitar pukul 21.15 wib.
Pada saat itu korban yang akan pulang dari pergi tersebut.
BACA JUGA:Bosan Saldo Dana Stagnan? Coba 5 Trik Ajaib Ini dan Rasakan Sendiri Keuntungannya!
Bahkan pada saat itu, korban yang diduga mengendarai motor terlalu pinggir ini, secara tidak sengaja terperosok dalam lubang yang ada di sekitar TKP.
Setelah itu, korban bersama motornya terjatuh ke arah jalan dan secara tiba-tiba mobil truk beroda 10 tersebut yang melintas dari arah sama yakni dari Simpang Patal ke simpang golf.
Di saat itu, karena jarak motor dengan truk ini sudah terlalu dekat, pengendara truk ini tidak bisa menghindar dan pada waktu itu langsung melindas korban yang terjatuh di jalan tersebut.
Sontak saja, akibat terlindas truk peti kemas tersebut, korban langsung meninggal di tempat dengan luka serius di sekujur tubuhnya dan mengeluarkan darah dari hidungnya tersebut.
BACA JUGA:Mau Miliki Land Cruiser Anyar Di Bawah Rp1 Miliar, LC Seri 250 Solusinya, Ada Edisi Spesial Terbatas
BACA JUGA:Melihat Ancelotti Menangis, Cesemiro Nyaris Galau Gabung Manchester United
Selanjutnya korban oleh warga sekitar dibantu pihak kepolisian langsung mengevakuasi jasad korban tadi ke RSMH tidak lama setelah kejadian.
Adapun untuk kendaraan korban dan truk peti kemas beserta sopirnya, pada waktu itu langsung diamankan jajaran Satuan Lantas Polrestabes Palembang untuk barang bukti dan diperiksa lebih lanjut terkait kejadian tersebut.