5 Harga Ikan Termahal di Dunia, Apa Saja?

Ilustrasi ikan termahal di dunia-Foto: Agrozine-

SUMATERAEKSPRES.ID - Manusia sangat menyukai hewan peliharaan. Banyak jenis hewan peliharaan yang bisa dekat dengan manusia.

Namun ada juga hewan yang hanya dipajang di dalam aquarium seperti ikan. Bagaimana hewan tersebut tetap memberikan daya tarik yang memukau.  

Ya ikan. Sebagian ikam ini bisa dipelihara di dalam akuarium, kolam, hingga tangki khusus di rumah.

Ada yang memlihara ikan menyangkut harga yang harus dibayar untuk melihatnya melalui kaca akuarium, ada yang harganya sangat mahal.

BACA JUGA:20 Film Layar Lebar yang Wajib Ditonton 2024

BACA JUGA:Mengapa Live Chat Penting untuk Bisnis dan Kehidupan Anda?

Meskipun sebagian besar ikan akuarium dijual dengan harga yang murah. Ada beberapa spesies tidak biasa dengan ciri unik dan warna yang sangat langka yang dijual dengan harga fantastis. Berikut sebagian ikan termahal dikutif dari luxatic.com

1. Bluefin Tuna

Dengan harga jual yang luar biasa dan memecahkan rekor sebesar $3,1 juta atau sekitar Rp 48 milliar, Tuna Sirip Biru adalah ikan termahal di dunia. Harga tersebut didapat pada lelang di Jepang pada tahun 2019. Ini menjadikan ikan tuna sirip biru masuk peringkat pertama sebagai ikan termahal di dunia.

Tuna Sirip Biru biasanya digunakan untuk membuat sushi dan merupakan tindakan ilegal jika dimiliki untuk keperluan pribadi di sebagian besar negara, sehingga menghilangkan kemungkinan untuk memilikinya sendiri di akuarium. Namun di sisi lain, mereka dapat ditemukan di akuarium komersial atau dibiakkan di penangkaran di Jepang dan Korea Selatan.

Meskipun bukan ikan akuarium biasa, ini memang ikan termahal di dunia.

2. Koi Fish

Ikan koi sangat istimewa. Mereka adalah jenis ikan mas yang dibiakkan untuk memiliki penampilan tertentu. Beberapa diantaranya, yang kurang istimewa, dapat dijual dengan harga terjangkau. Namun yang sangat mengesankan dapat terjual dengan harga lebih dari $1 juta atau sekitar Rp 15 milliar, harga yang menempatkan Koi di peringkat kedua ikan akuarium termahal di dunia.

Biasanya, ada lelang ikan koi setahun sekali di Jepang. Dan salah satunya bahkan dijual seharga $1,8 juta (sekitar Rp 28 milliar) beberapa tahun lalu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan