https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Diresmikan Presiden Jokowi, Jalan Tol Baru Ini Hubungkan 5 Kota Besar

Peresmian Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor oleh Presiden Jokowi bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju di Gerbang Tol (GT) Limo Utama, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat, Senin (08/01/2024).-Foto: Ist-

DEPOK, SUMATERAEKSPRES.ID - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor pada Senin (08/01/2024).

Peresmian berlangsung di Gerbang Tol (GT) Limo Utama, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.

Menurut presiden Jokowi, pengoperasian jalan tol ini akan memberikan lebih banyak pilihan kepada masyarakat, khususnya warga yang tinggal di Cibubur, Bogor, Tangerang, untuk menjangkau tempat seperti Bandara Soekarno-Hatta tanpa harus masuk ke tol dalam kota.

Presiden pun merinci dampak tol terhadap kelancaran mobilitas orang, barang, dan logistik.

BACA JUGA:Hutama Karya Terus Askelerasi Mega Proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS)

BACA JUGA:Pria Asal Lampung Tipu Dosen di OKU Timur Hingga Rp50 juta, Begini Modusnya

”Jalan tol ini akan memperlancar mobilitas orang, mobilitas barang, mobilitas logistik yang kita harapkan akan mengurangi kemacetan. Masyarakat akan memiliki pilihan, memiliki alternatif, dengan menggunakan ruas jalan yang lebih lancar,” ujarnya.

Sementara itu, Kementerian ATR/BPN berperan dalam pembebasan lahan sejumlah 4.338 bidang tanah dengan luas 144 hektare di Kota Depok.

Tak hanya itu, pembebasan lahan juga dilaksanakan di 54 bidang dengan luas 12,5 hektare yang terletak di Kota Tangerang Selatan.

Adapun panjang jalan tol tersebut mencapai 14,8 Km dengan total investasi sebesar Rp4 Triliun.

BACA JUGA:4 Etika Mendahului di Jalan Tol yang Aman Buat yang Baru Pertama Kali

BACA JUGA:Ya Tuhan! Caleg DPRD Ogan Ilir Meninggal Dunia Usai Kecelakaan di Tol Palindra, Begini Kronologinya

Jalan tol ini merupakan bagian dari Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 yang akan melengkapi struktur jaringan jalan tol di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. 

Dengan beroperasinya jalan tol ini, masyarakat memiliki lebih banyak pilihan jalan alternatif untuk menjalankan aktivitasnya,"pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan