https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini Dia Rekomendasi 5 Pemain Muda yang Layak Ditonton Tahun 2024, Siapa Saja?

pemain Real Madrid, Jude Bellingham menjadi pemain yang layak ditonton pada tahun 2024--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRESID - Kompetisi Liga-Liga Domestik Eropa sudah menyelesaikan putaran pertama. Dari penampilan beberapa pemain liga professional Eropa banyak bermunculan talenta-talenta hebat dari pemain muda. Salah satunya adalah wonderkid Real Madrid, Jude Bellingham (20).

Los Blancos sangat beruntung mendapatkan permata berharga tersebut. Jude didatangkan dari Borussia Dortmund musim panas lalu dengan banderok 103 Juta Euro. Harga tersebut sangat sepadan mengingat Madrid mendapatkan dampak yang luar biasa.

Graeme Souness salah satu komentor terkenal di Inggris memprediksi ada beberapa pemain muda yang akan menggebrak Liga-Liga Eropa pada tahun 2024 nanti. Mantan Kapten Liverpool era tahun 1980-an ini menambahkan selain Jude ada 4 pemain muda yang layak ditonton. Siapa saja? Berikut Analisa dari Graeme Souness.

 

1.Jude Bellingham (Real Madrid)

Tidak ada seorang pun dari pesepak bola muda yang bisa menandingi kehebatan Jude Bellingham tahun ini. dia melakukan debut dengan sempurna di Real Madrid dengan mencetak gol dan membantu Madrid meraih kemenangan.

Dengan kombinasi teknik dan fisik yang sempurna, Jude bisa mencetak gol berbagai cara mulai dari sundulan kepala, dan kaki kanan dan kirinya juga berfungsi dengan baik dengan finishing sangat simple. Tak heran jika Jude sangat mirip dengan Zenedine Zidane.

BACA JUGA:Yuk Intip Koleksi Mobil Mewah Kapten MU, Bruno Fernandez

BACA JUGA:Wow, City Kian Dekat Dapatkan Titisan Lionel Messi

Kemiripan tersebut tidak terlalu berlebihan. Jude punya skil  yang bagus, keseimbangan yang baik, pergerakan kaki yang lincah, cepat, dan kuat. Jude baka banyak mendapatkan gelar bersama Madrid.

Selain itu untuk  kehadiran Jude di Timnas Inggris juga punya peluang besar untuk meraih gelar Piala Euro 2024. Kolaborasi dengan striker Harry Kane diprediksi Three Lions sebutan Timnas Inggris akan Berjaya pada ajang Eropa yang akan digelar di Jerman nanti,

 

2. Jarrad Branthwaite (Everton)

Jarrad Branthwaite baru berusia 21 tahun namun dirinya menjadi andalan di jantung pertahanan Everton. Dengan kualitas yang sangat baik dan didukung fisik yang sempurna membuat Jarrad bisa diandalkan di bek tengah.

Tidak hanya itu Jarrad bisa dikatakan bek serba bisa. Pemain asal Inggris ini juga sama baiknya jika ditempatkan di bek kiri dan bek kanan. Tiga posisi tersebut pernah dilakoni oleh Jarrad bersama Everton.

 

3. Alejandro Garnacho (Manchester United)

Alejandro Garnacho mulai menunjukkan skil sebagai pemain masa dengan Manchester United.  Menempati posisi sayap  kanan pemain asal Argentina ini mampu melakukan serangan tusukan ke arah lawan.

BACA JUGA:Mohamed Salah Dihujat Suporter Muslim, Kenapa?

BACA JUGA:Bellingham Dukung sang Adik

Dengan kecepatan berlari yang mumpuni, skil yang bagus, dan mampu menyelesaikan finishing dengan bagus membuatnya disamakan dengan legenda United, Ryan Giggs. Itu sudah dibuktikan pemain 19 tahun ini saat dirinya mampu mencetak gol ke gawang Aston Villa dan  Everton.

 

4. Eberechi Eze (Crystal Palace)

Perkembangan Eberechi Eze sangat menggagumkan. Lima tahun lalu saat usianya masih 20 tahun dirinya pernah berambisi menjadi pemain professional yang sukses. Itu untuk membuktikan kecintaan kepada ibunya. Keinginan tersebut seakan mulai tercapai.

Pemain berusia 25 tahun ini menjadi masuk tim reguler bersama pelatih Roy Hodgson di Crystal Palace. Eze sendiri merupakan produk akademi sepak bola Arsenal. Namun sejak memasuki usia remaja dirinya dilepas dan diambil oleh Crystal Palace dan diikat kontrak secara professional tahun 2017.

 

5. Trent Alexander-Arnold (Liverpool)

Posisi kelima adalah Trent Alexander-Arnold. Bek kanan Liverpool ini memiliki naluri mencetak gol yang tinggi layaknya seorang striker. Dengan kecepatan berlari yang sangat bagus.

Tak jarang pemain berusia 25 tahun ini mampu menusuk dari sayap kanan ke pertahanan lawan. Dari waktu ke waktu sejak dirinya masuk tim utama Liverpool mampu berkembang dengan baik.

Namun sayang, aksi Alexander-Arnold  sebagai penyerang sayap tidak akan disaksikan pada pentas Piala Euro 2024. Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate akan menempati memperkuat posisi bek kanan ketimbang melakukan serangan dari sayap. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan