https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini yang Dilakukan Petani Desa Mulya OKI Guna di Musim Hujan

MULAI MENANAM: Petani yang ada di Desa Mulya Guna Kecamatan Teluk Gelam, OKI sudah melakukan penanaman padi. FOTO: NISA/SUMEKS--

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Memasuki musim penghujan, sejumlah petani di OKI mulai melakukan penanaman khususnya tanaman padi.

Seperti yang terlihat di Desa Mulya Guna Kecamatan Teluk Gelam, Kabupaten OKI. Di sini petani sudah melakukan penanaman padi. 

Jenis penanaman padi yang dilakukan merupakan 1P100. ‘’Selama ini memang petani di sini melakukan penanaman padi jenis IP 100. Penanaman jenis ini sistemnya menunggu musim penghujan seperti saat ini.

Alhamdulillah sekarang sudah hujan jadi petani sudah mulai melakukan penanaman,’’ ujar Habibullah SP, petugas PPEP Kecamatan Teluk Gelam. 

BACA JUGA:Jalin Kerja Sama Komoditas Padi dan Cabai

BACA JUGA:Tebus Pupuk Subsidi Cukup KTP, Bantu Tingkatkan Produksi Padi

Ditambahkannya, meski IP100 tapi petani tetap bersemangat melakukan penanaman padi.  ‘’Memang penanaman padi tak dilakukan serentak.

Sebagian petani ada yang sudah melakukan penanaman, tetapi ada juga yang baru baru memulai untuk menanam padi,’’ jelasnya.

Untungnya, petani di sini tak hanya tergantung pada tanaman padi. Banyak tanaman yang mereka tanam selain padi. Seperti jagung, terong dan pepaya. ‘’Tanaman seperti ini tidak menunggu musim.

Setiap saat mereka bisa melakukan penanaman dan pemanenan bisa dilakukan saat tanaman siap panen,’’ ujarnya. 

BACA JUGA:Optimalisasi Lahan Rawa, Tingkatkan Luas Tanam Padi

BACA JUGA:Kemarau, Produksi Padi Menurun

Tak hanya  itu, saat ini tanaman duku yang banyak ditanam warga sudah mulai berbuah. Sudah terlihat putik bunga duku. Diprediksi tanaman duku ini akan panen dengan jumlah berlimpah pada 2024 mendatang. 

‘’Kalau sudah musim duku bisa menjadi pekerjaan baru bagi warga. Mereka bisa mengambil upah memetik duku. Apalagi duku di daerah sana rasanya manis jadi bisa dijual hingga ke Jakarta,’’ katanya.(uni/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan