https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Honda EM1 e Buat Heboh di GIIAS 2023, Konsumen Antusias Rasakan Berkendara Listrik

Honda EM1 e Buat Heboh di GIIAS 2023, Konsumen Antusias Rasakan Berkendara Listrik JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 telah memberikan kesuksesan bagi PT Astra Honda Motor (AHM), yang berhasil menjual sebanyak 1.251 unit sepeda motor. Acara ini berlangsung dari tanggal 10 hingga 20 Agustus 2023. Honda PCX160, sebuah skutik berkapasitas 160cc dengan desain mewah dan dinamis, menjadi bintang penjualan dengan total 487 unit terjual, mencakup varian ABS dan CBS. Ignatius Didi Kwok, General Manager Sales AHM, menyatakan bahwa lini skutik Honda selalu penggemar nantikan. Ia juga berterima kasih kepada pengunjung GIIAS 2023 yang telah memilih sepeda motor Honda. Ia menegaskan komitmen AHM untuk terus menghadirkan produk terbaik sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam. Dukungan layanan purna jual yang tersebar di seluruh Indonesia juga menjadi fokus penting bagi AHM. BACA JUGA : New Honda Genio, Skutik Compact dengan Desain Futuristik dan Mesin Hemat Bahan Bakar Selain jajaran skutik, motor listrik pertama Honda di Indonesia, yaitu Honda EM1 e, juga mendapatkan sambutan positif dari pengunjung GIIAS 2023. Sebanyak 25 konsumen telah menunjukkan minat untuk mencoba pengalaman berkendara yang baru dan menyenangkan. Sementara itu, jajaran Big Bike Honda juga mendapatkan perhatian di GIIAS 2023 dengan penjualan total 22 unit. XL750 Transalp, yang baru meluncur pertengahan tahun, menjadi andalan penjualan dengan 14 unit terjual. BACA JUGA : Tampilkan Koleksi Terbaru Sepeda Motor Honda di GIIAS 2023: Gaya Hidup dan Teknologi Berkumpul Partisipasi AHM dalam GIIAS 2023 mendapatkan apresiasi dari pengunjung dan penyelenggara. Booth sepeda motor Honda di Hall 1 menjadi Favorite Booth di kategori Motorcycle. Selain itu, skutik besar Honda ADV160 berhasil menarik perhatian banyak pengunjung dan menjadiFavorite Motorcycle di kategori Daily Bike. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan