Bisakah Rabies Disembuhkan? Langkah Pertolongan Pertama Usai Digigit Anjing

Bisakah Rabies Disembuhkan? Langkah Pertolongan Pertama Usai Digigit Anjing SUMATERAEKSPRES.ID - Anjing adalah salah satu hewan peliharaan yang sangat populer di kalangan masyarakat. Namun, sayangnya tidak semua orang memperhatikan kesehatan anjing mereka, dan ini berpotensi menyebabkan anjing tersebut terkena rabies. Gejala rabies pada anjing seperti sering jatuh, air liur berlebihan, sensitivitas terhadap suara, sentuhan, dan cahaya. Anjing yang terinfeksi rabies juga terlihat lemas, sulit makan dan minum, serta cenderung menjilati lukanya. Jika anjing yang terinfeksi rabies berinteraksi dengan manusia, kemungkinan besar virus rabies dapat menular. Virus rabies dapat menular melalui air liur, gigitan, jilatan, atau cakaran dari hewan yang terinfeksi rabies. Risiko penularan rabies lebih tinggi pada hewan yang tidak vaksinasi dan juga pada hewan liar. BACA JUGA : Mengenal Tanda-tanda Rabies, Penting untuk Melindungi Keluarga dan Hewan Peliharaan Anda Baru-baru ini, di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), Indonesia, terjadi wabah rabies yang menyebabkan korban jiwa. Namun, bisakah rabies pada manusia dapat disembuhkan? Mari kita simak informasi berikut. Gejala awal rabies pada manusia yakni demam tinggi, sakit kepala, sakit tenggorokan, kecemasan, dan mati rasa. Gejala awal ini biasanya berlangsung selama 2-10 hari setelah terinfeksi. Jika tidak mendapatkan perawatan yang baik, virus rabies akan terus berkembang dalam tubuh. Setelah virus rabies berkembang, gejalanya meliputi kelumpuhan otot, kesulitan bernapas, dan kesulitan menelan. Pada beberapa kasus, gejala penyakit rabies akan berkembang secara bertahap dan menyebabkan kelumpuhan di seluruh tubuh. Banyak yang mengatakan bahwa rabies pada manusia tidak dapat disembuhkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan