Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Petugas Damkar Empat Lawang Evakuasi Sarang Tawon di Puskesmas Muara Saling

Petugas Damkar Empat Lawang Evakuasi Sarang Tawon di Puskesmas Muara Saling-Foto: IST-

EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Empat Lawang kembali menunjukkan kiprahnya di tengah masyarakat.

Kali ini, bukan api yang mereka hadapi, melainkan sarang tawon berukuran besar yang mengancam kenyamanan dan keselamatan pegawai serta pasien Puskesmas Muara Saling.

Laporan mengenai keberadaan sarang tawon tersebut pertama kali muncul melalui media sosial Bupati Empat Lawang, lalu diteruskan kepada pihak Damkar.

Respon cepat pun diberikan oleh tim yang selama ini dikenal sebagai garda terdepan dalam berbagai keadaan darurat.

BACA JUGA:Syarat Pendaftaran BUMN 2026: Panduan Lengkap Agar Lolos Rekrutmen Perusahaan Pelat Merah

BACA JUGA:504 Sertifikat Tanah PTSL Diserahkan ke Warga Sungai Medang

Ali Usman, salah seorang anggota Damkar, menjelaskan bahwa sarang tawon itu telah mencapai ukuran besar dan membuat para pegawai puskesmas merasa cemas setiap kali melintas di sekitar lokasi.

“Pegawai selalu was-was karena sarangnya sudah cukup besar dan sangat berisiko,” ujarnya.

Di bawah komando Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Empat Lawang, Evi Ferilina Susanti, tim segera bergerak menuju lokasi.

Mengandalkan peralatan khusus dan keterampilan yang terlatih, proses evakuasi berlangsung aman tanpa menimbulkan korban maupun kerusakan.

BACA JUGA:Tren Thrifting 2025, Bisnis Pakaian Bekas yang Kian Berkembang

BACA JUGA:Menteri ATR/BPN Tunda Perpanjangan HGU, Dorong Keadilan Reforma Agraria

Keberhasilan ini semakin mempertegas peran penting Damkar, yang tak lagi terbatas pada penanggulangan kebakaran.

Dari mengevakuasi hewan berbahaya, membantu warga dalam kondisi darurat, hingga menangani ancaman lingkungan seperti sarang tawon, mereka hadir sebagai penolong masyarakat di segala situasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan