Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Dandim 0402/OKI-OI Ajak Doa Bersama untuk Korban Bencana di Aceh hingga Sumbar

Kodim 0402/OKI-OI menggelar doa bersama sebagai wujud solidaritas untuk korban banjir dan longsor di Aceh, Sumut, dan Sumbar, dipimpin langsung oleh jajaran prajurit di Masjid Al-Hidayah. Foto:Ist--

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID — Kodim 0402/OKI-OI menggelar doa bersama sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap warga Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang tengah menghadapi bencana banjir serta tanah longsor.

Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Al-Hidayah Kodim 0402/OKI-OI, Senin (3/12).

Dandim 0402/OKI-OI, Letkol Inf Gunawan Wibisono, menyampaikan rasa duka mendalam atas musibah yang melanda sejumlah wilayah di tiga provinsi tersebut.

Ia mengajak seluruh prajurit serta PNS jajaran Kodim untuk memanjatkan doa demi keselamatan warga dan kelancaran proses penanganan bencana.

BACA JUGA:BSB Tebing Tinggi Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Desa Lingge

BACA JUGA:Pos Polisi Portabel Ditambah di Macan Lindungan, Warga Usul Nama Kawasan Diubah Jadi Bukit Lindungan

“Kami mengajak seluruh personel untuk bersama-sama mendoakan saudara-saudara kita yang terkena musibah, agar diberikan kekuatan dan perlindungan.

Semoga penanganan bencana dapat berjalan lancar dan wilayah terdampak segera pulih,” ujarnya.

Usai pengarahan, acara dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin Serma Riki. Suasana berlangsung khidmat, diikuti penuh kekhusyukan oleh seluruh personel yang hadir.

Para prajurit dan PNS Kodim memanjatkan doa agar masyarakat di wilayah terdampak selalu berada dalam lindungan Allah SWT serta diberikan ketabahan menghadapi ujian tersebut.

BACA JUGA:Verifikasi 151 JCH, 140 Diantaranya Dipastikan Siap Berangkat Haji 2026

BACA JUGA:Cuaca Panas Ekstrem 2025: Ancaman Serius dan Cara Praktis Menyejukkan Ruangan

Doa bersama ini sekaligus menjadi wujud nyata kepedulian Kodim 0402/OKI-OI terhadap masyarakat, juga menjadi pengingat akan pentingnya solidaritas dan kebersamaan dalam menghadapi berbagai bencana alam yang terjadi di Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan