Andre Onana Resmi Dipinjamkan Manchester United ke Trabzonspor
Andre Onana-FOTO : IST-
INTERNASIONAL , SUMATERAEKSPRES.ID- Setan Merah Manchester United akan melepas salah satu kiper andalan mereka Andre Onana dengan dipinjamkan ke klub Turki, Trabzonspor.
Onana sendiri tersisih sebagai kiper utama Manchester United, setelah Manajer Ruben Amorim lebih memilih memainkan Altay Bayindir, ditambah lagi MU membeli kiper baru asal Belgia Senne Lammens.
BACA JUGA:Manchester United Dipermalukan Grimsby Town di Blundell Park, Drama Adu Penalti Jadi Sorotan
Sehingga dengan persaingan ketat di bawah mistar gawang MU membuat Onana mempertimbangkan peluang lebih baik di luar Old Trafford.
Sejumlah media menyebutkan klub asal Turki Trabzonspor berminat meminjam Onana selama semusim. Saat ini, tinggal menunggu kesepakatan dari sang pemain untuk sepakat atau tidak.
Hal ini sendiri telah diinformasikan jurnalis kondang Fabrizio Romano dalam akun media sosialnya Senin (8/9) yang telah mengumumkan transfer peminjaman Andre Onana ke Trabzonspor sudah 'here we go!'. Onana diklaim terbang ke Turki pekan depan untuk finalisasi transfer.
"EXCLUSIVE: Andre Onana sepakat gabung ke Trabszonspor, here we go! Semua kontrak sudah diteken oleh pihak pemain, tinggal menunggu persetujuan balik dari Trabzonspor dan terbang ke sana pekan depan,"tulisnya.
"Kesepakatan selesai untuk peminjaman dari Manchester United sebagaimana terungkap pada Sabtu, tak ada opsi pembelian atau biaya peminjaman," jelasnya.
Bursa transfer musim panas di Liga Turki ditutup pada 12 September mendatang. Andre Onana diharapkan bisa diumumkan sebagai pemain anyar Trabzonspor dan menjalankan debut menghadapi Fenerbahce di Liga Turki pada 14 September.
BACA JUGA:Old Traffodr Siap Membara, Manchester United vs Arsenal
BACA JUGA:Donnarumma Dicoret PSG, Manchester United dan Chelsea Berebut
Trabzonspor saat ini berada di urutan kedua klasemen Liga Turki dengan 10 poin dari 4 laga. Pasukan Fatih Tekke tertinggal 2 angka dari Galatasaray di atasnya.
Sebelumnya Andre Onana di beli MU dari Inter Milan pada musim 2023-2024 yang lalu. Saat itu, Onana mendapatkan prestasi yang gemilang selama membela Inter Milan puncaknya saat menjadi runner Up Liga Champions UEFA musim 2022 - 2023. (qda/kur/)
