Lowongan Kerja PT Pamapersada Nusantara, Pendaftaran Ditutup 23 Agustus 2025, Jangan Lewatkan!
Jangan lewatkan! Lowongan kerja PT Pamapersada Nusantara 2025 untuk posisi Corporate Internal Auditor Officer kini dibuka. Segera daftar sebelum 23 Agustus! Foto: pamapersada--
SUMATERAEKSPRES.ID - Lowongan kerja PT Pamapersada Nusantara kembali dibuka buat para pencari kerja pada Agustus 2025.
Perusahaan yang bergerak di bidang kontraktor pertambangan terbesar di Indonesia ini membuka kesempatan emas bagi lulusan baru untuk bergabung dan berkembang di dunia industri energi yang penuh tantangan.
Sebagai bagian dari Astra Heavy Equipment, Mining, Construction & Energy, PT Pamapersada Nusantara atau PAMA dikenal sebagai pionir dengan reputasi kuat di bidang kontraktor pertambangan.
Perusahaan ini tidak hanya mengedepankan inovasi, tetapi juga menjunjung tinggi prinsip keberlanjutan melalui komitmen pada aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG).
BACA JUGA:Ingin Berkarier di Luar Negeri? Lowongan Kerja KBRI Singapura 2025 Resmi Dibuka, Ini Syaratnya!
Saat ini, lowongan kerja PT Pamapersada Nusantara dibuka untuk posisi Corporate Internal Auditor Officer dalam program Fresh Graduate Development Program.
Posisi ini dirancang untuk melahirkan auditor internal muda yang siap memberikan kontribusi nyata dalam menjaga efisiensi dan tata kelola keuangan perusahaan.
Berdasarkan informasi resmi dari akun Instagram @join_pamapersada, rekrutmen ini menargetkan kandidat potensial yang memiliki semangat belajar tinggi serta kesediaan menjalani tantangan di berbagai wilayah operasi PAMA, termasuk Kalimantan, Sumatera Selatan, dan Sulawesi.
Tugas utama posisi ini adalah merencanakan serta melaksanakan proses audit dengan tujuan memastikan kepatuhan terhadap aturan perusahaan, efisiensi penggunaan sumber daya finansial, serta perlindungan aset perusahaan.
BACA JUGA:Citra Grand City Buka Lowongan Driver, Tawarkan Gaji Kompetitif dan Fasilitas Menarik
BACA JUGA:PT Indofood dan PAMA Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA hingga S1, Ini Formasi dan Persyaratannya
Dengan kata lain, auditor internal berperan penting dalam menjaga fondasi kesehatan perusahaan.
Adapun persyaratan umum yang harus dipenuhi cukup jelas.
