Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Pertamina Dorong UMKM Sumsel Berkiprah di Sriwijaya Expo 2025

Pertamina Dorong UMKM Sumsel Berkiprah di Sriwijaya Expo 2025-Foto: IST-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID– Dukungan Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel terhadap pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kembali nyata terlihat.

Perusahaan energi ini hadir dalam Sriwijaya Expo 2025 yang berlangsung 1–5 Agustus di kawasan ikonik Benteng Kuto Besak (BKB), Palembang.

Pameran dibuka langsung oleh Ketua Dekranas RI, Selvi Ananda Gibran, dengan menampilkan ragam produk UMKM unggulan.

Pertamina menggandeng lima mitra binaannya, yaitu Pempek Ammar, Layerduren, Banfin Meals, Bazar Kampung Literasi, dan Bakpao Karakter, yang membawa sajian khas Palembang hingga kuliner kekinian.

BACA JUGA:Sorak Sorai ASN Prabumulih Warnai Peringatan HUT RI ke-80

BACA JUGA:Rata-Rata 25 Pendaftar per Bulan, Kemenag Prabumulih Tetap Buka Layanan Haji 2025

Menurut Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Rusminto Wahyudi, partisipasi ini menjadi bukti komitmen perusahaan membuka akses pasar lebih luas bagi UMKM.

“Pameran seperti ini memberi peluang bagi mitra binaan untuk naik kelas dan memperkuat daya saing mereka,” jelas Rusminto.

Selama lima hari, total penjualan kelima UMKM binaan Pertamina menembus Rp15 juta.

Angka tersebut mencerminkan antusiasme pengunjung sekaligus potensi pasar yang besar bagi pelaku usaha lokal.

BACA JUGA:Kecewa Gagal Berobat, Warga Temukan Kartu KIS Tak Lagi Aktif

BACA JUGA:Prosesi Akad Nikah di Lapas Muara Beliti: Sentuhan Humanis di Balik Jeruji

Rusminto menegaskan, dukungan ini sejalan dengan tujuan Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya poin 8 mengenai pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.

“Kami ingin mendorong terciptanya ekonomi inklusif dan berkelanjutan, terutama di wilayah Sumatera Bagian Selatan,” tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan