Semua Punya Kans Lolos
MANCHESTER-Leg pertama babak delapan besar Liga Europa 2022/2023 sudah tuntas. Berdasarkan hasil pertandingan kemarin, semua tim bisa lolos ke babak semifinal.
Kans delapan klub melenggang ke empat besar tetap terbuka setelah hasil-hasil ketat di leg pertama. Manchester United yang menjamu Sevilla bermain imbang 2-2. Begitu juga dengan Bayer Leverkusen yang ditahan seri 1-1 Union St.Gilloise.
Juventus dan Feyenoord sama-sama meraih kemenangan di kandang mereka. Namun, raksasa Italia dan Belanda itu hanya unggul tipis atas lawan mereka.
Juventus hanya menang 1-0 atas Sporting CP di Allianz Stadium. Federico Gatti menjadi pahlawan Juventus berkat golnya di menit ke-73.
Demikian juga dengan Feyenoord yang beruntung bisa menekuk AS Roma dengan skor sama lewat gol Mats Wieffer di menit ke-53 setelah anak asuh Jose Mourinho melewatkan peluang penalti di babak pertama.
Pelatih Sporting CP, Rúben Amorim kepada Sportv menegaskan bahwa Juventus hanya sedikit beruntung di leg pertama dan mereka siap membalas kekalahan di kandang pekan depan sekaligus membalik keadaan.
“Kami mendominasi dan itu sangat jelas selama pertandingan, dalam jumlah peluang dan dalam mengontrol permainan. Kami memiliki satu peluang lagi di kandang. Kami harus melakukannya dengan sangat pintar untuk menyiasati situasi," tegasnya.
Bermain imbang di Old Trafford setelah bunuh diri Tyrell Malacia di menit ke-84 yang diikuti Harry Maguire pada menit ke-90+3 membalas gol Marcel Sabitzer di paruh pertama, Pelatih MU, Erik ten Hag mengakui peluang kedua klub masih sama besarnya.
Makanya, Ten Hag berharap timnya mengambil pelajaran dari laga di Old Trafford ini. “Kami harus belajar dan harus membunuh permainan tetapi semuanya terbuka untuk minggu depan," tegasnya kepada BT Sport.
Bagi Erik ten Hag sendiri, mereka harusnya berpesta gol di pertandingan kemarin untuk memastikan satu kaki mereka di semifinal. "Kami bermain bagus di babak pertama, mencetak dua gol hebat. Dan kami bisa mencetak lebih banyak gol. Kemudian setelah jeda kami kehilangan kendali atas permainan,” sesalnya.
Pelatih Sevilla, José Luis Mendilibar sementara itu mengatakan comeback yang mereka lakukan menjadi bukti mereka bisa melakukan banyak kerusakan di Liga Europa. “Ini adalah sejarah Sevilla di kompetisi ini yang membuat (klub) semakin besar," ujarnya.
Leg kedua akan berlangsung 20 April mendatang. Roma, Union St.Gilloise, Sporting CP, serta Sevilla akan menjadi tuan rumah di partai penentuan tersebut. (amr/gsm)