Mandi dan Terpeleset, Tewas di Danau OPI
PALEMBANG – Musibah bocah tenggelam terjadi di sejumlah daerah, terbaru terjadi di Kota Palembang, Senin (10/4). Niko Adi Sanjaya (14), warga Perum TOP Amin Mulya Blok E3, Kelurahan 15 Ulu, tenggelam di Danau OPI Jakabaring, sekitar pukul 15.30 WIB.
BACA JUGA : Diskon Habis, PNS Perawat Vonis 1 Tahun 10 Bulan, dari Tuntutan 10 Tahun BACA JUGA : Mandiri Gulirkan Santunan Senilai Rp3,82 MSekitar 1,5 jam warga dan tim melakukan pencarian, bocah tersebut ditemukan meninggal dunia sekitar pukul 17.00 WIB. Menurut saksi Sandi (16), dia dan temannya, Sultan, sedang bermain ponsel dekat Danau OPI. “Dengar suara bedentum di danau, waktu noleh ke belakang melihat korban di air. Dia seperti tidak bisa berenang,” katanya.
Sandi dan Sultan berteriak minta tolong. Warga lalu berdatangan, terjun ke danau melakukan pencarian. Kapolsek SU I Kompol A Firdaus, mengatakan warga dan Tim Basarnas turut melakukan pencarian . Korban ditemukan sudah meninggal, tidak jauh dari lokasinya pertama tenggelam.
“Menurut saksi dan teman korban, korban sebelumnya sedang mandi di tepi Danau OPI. Diduga terpeleset dan tidak bisa berenang, tenggelam di bagian yang dalam. Keluarganya sudah menjemput jenazah korban, di RSUD Palembang Bari,” jelasnya. (afi/air/)