https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kemenag Buka Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025, Ini Jadwal dan Syaratnya

Kemenag Buka Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025, Ini Jadwal dan Syaratnya-Foto: Kemenag-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Kementerian Agama (Kemenag) melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (Puspenma) akan membuka pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025.

Program ini merupakan hasil kerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan RI.

Sekretaris Jenderal Kemenag, Prof. Phil. Kamaruddin Amin, M.A., Ph.D, menyatakan bahwa pengumuman pendaftaran akan dilakukan pada 21 Maret 2025, sementara pendaftaran dibuka mulai 1 April 2025.

“Beasiswa ini bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkungan Kemenag dalam bidang sains dan teknologi, sosial humaniora, serta keagamaan. Kami ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat untuk melanjutkan pendidikan tinggi, baik di dalam maupun luar negeri, tanpa terkendala biaya,” ujar Kamaruddin di Jakarta, Kamis (20/3/2025).

BACA JUGA:Kabar Gembira! Pemprov Sumsel Buka Pendaftaran Sultan Muda, Target Cetak 100 Ribu Wirausahawan Muda Andal

BACA JUGA:Toyota Kijang Innova Diesel 2022: Mobil MPV Idaman, Ini Harga dan Cicilan Terbarunya!

Skema Beasiswa BIB 2025

BIB 2025 menyediakan tiga jenis beasiswa dengan skema pembiayaan penuh (fully funded), mencakup jenjang S1, S2, dan S3 baik di dalam maupun luar negeri.

Kepala Puspenma Kemenag, Ruchman Basori, menjelaskan tiga jenis beasiswa yang tersedia:

Beasiswa Umum – Ditujukan bagi keluarga besar Kemenag, termasuk santri, siswa, mahasiswa, guru, ustadz, dosen, tenaga kependidikan, alumni pendidikan keagamaan, dan pegawai Kemenag.

BACA JUGA:Toyota Kijang Innova Diesel 2022: Mobil MPV Idaman, Ini Harga dan Cicilan Terbarunya!

BACA JUGA:Alfamart Buka Loker 2025! Daftar Online Sekarang, Posisi Crew Store Tersedia, Yuk Merapat!

Beasiswa Prestasi – Diperuntukkan bagi pendaftar dengan prestasi akademik maupun non-akademik, seperti tahfidz Al-Qur’an atau juara olimpiade nasional dan internasional.

Beasiswa Target – Program afirmasi melalui Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) dan Pendidikan Jarak Jauh S1 di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon (UIN SSC).

Syarat Pendaftaran Beasiswa BIB 2025

Calon pendaftar diminta menyiapkan beberapa persyaratan, di antaranya:

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan