MG Hadir di IIMS 2025, Pamerkan Lini Produk Lengkap dan Promo Menarik

MG Hadir di IIMS 2025, Pamerkan Lini Produk Lengkap dan Promo Menarik-Foto: IST-
Jakarta, SUMATERAEKSPRES.ID – MG Motor Indonesia kembali meramaikan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 dengan membawa jajaran produk unggulannya serta berbagai penawaran spesial bagi para pengunjung.
CEO MG Motor Indonesia, He Guowei, mengungkapkan bahwa keikutsertaan MG dalam pameran otomotif terbesar di Indonesia ini merupakan bentuk komitmen dalam menghadirkan inovasi terbaru.
“Kami membawa lini produk lengkap serta berbagai program menarik untuk memberikan pengalaman berbeda bagi para pengunjung,” ujarnya saat pembukaan IIMS 2025 di Jakarta, Kamis (13/02/2025).
Sebagai daya tarik utama, MG menampilkan MG Cyberster, mobil listrik futuristik yang menjadi simbol inovasi terbaru.
BACA JUGA:11 Kampus Unggulan Indonesia yang Lulusannya Bekerja di PT Freeport
BACA JUGA:Mudah dan Cepat! Begini Cara Beli Saldo DANA di Aplikasi OVO Tanpa Ribet
Tak hanya itu, sebagai bagian dari kolaborasi global dengan Arsenal FC, MG juga memperkenalkan MG 4 EV X-Power dengan Arsenal Livery, menegaskan kemitraan eksklusif antara kedua brand besar ini.
Tak hanya menampilkan kendaraan konsep, MG juga membawa jajaran mobil listrik andalannya seperti MG 4 EV dan MG ZS EV.
Pengunjung IIMS 2025 berkesempatan untuk mengeksplorasi langsung teknologi canggih yang disematkan pada kendaraan-kendaraan ramah lingkungan ini.
MG Motor Indonesia turut menghadirkan berbagai aktivitas menarik di booth mereka selama pameran berlangsung.
BACA JUGA:Cobain Tonton Iklan di Aplikasi Mermad Tales, Saldo DANA Gratis Bakal Meluncur Buat Kamu Le!
“Kami mengundang seluruh pengunjung untuk datang, merasakan langsung pengalaman berkendara dengan produk-produk terbaik MG, serta menikmati keseruan yang kami hadirkan,” pungkas He Guowei.
Dengan kehadiran lini produk yang semakin lengkap serta inovasi terbaru, MG Motor Indonesia optimis dapat memperkuat eksistensinya di pasar otomotif Tanah Air melalui IIMS 2025.