Pembayaran QRIS BRI Kini Bisa Dinikmati di Warung Nasi Soto & Rawon Kaki Lima

Pembayaran QRIS BRI Kini Bisa Dinikmati di Warung Nasi Soto & Rawon Kaki Lima-Foto: IST -
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Kemudahan pembayaran non-tunai kini semakin luas diterapkan, bahkan hingga ke warung kaki lima.
Bank Rakyat Indonesia (BRI) menghadirkan fasilitas pembayaran digital QRIS yang dapat digunakan di berbagai tempat usaha, termasuk warung makan pinggir jalan.
Salah satu warung yang telah menyediakan metode pembayaran ini adalah Warung Nasi Soto & Rawon Lamongan Mb Ani, yang berlokasi di Jalan Perumnas Talang Kelapa, tepat di seberang Alfamart.
Dengan adanya QRIS BRI, pelanggan kini bisa menikmati santapan favorit tanpa perlu repot membawa uang tunai.
BACA JUGA:Nyaman Menabung di Simpedes BRI: Transaksi Mudah, Hadiah Menarik, dan Fasilitas E-Banking Lengkap
BACA JUGA:8 Smartphone dengan Penurunan Harga Terbaru di 2025, Beli Segera!
Praktis dan Kekinian
Pemilik warung, Mb Ani, mengungkapkan bahwa keputusan menyediakan pembayaran QRIS BRI merupakan bagian dari mengikuti perkembangan zaman dan kebiasaan pelanggan.
“Sekarang banyak pelanggan yang lebih memilih bayar pakai QRIS BRI. Biasanya mereka yang pulang kerja mampir beli dan jarang bawa uang tunai,” ujarnya.
Sejak pertama kali membuka usaha ini, banyak pembeli yang menanyakan apakah bisa membayar menggunakan QRIS. Hal tersebut mendorongnya untuk segera menyediakan layanan tersebut agar lebih mempermudah transaksi.
BACA JUGA:Awas, Sumsel Dilanda Hujan Petir! Prakiraan Cuaca BMKG Minggu 9 Februari 2025, Simak Detailnya
“Dengan QRIS, pelanggan lebih mudah melakukan pembayaran tanpa perlu menyiapkan uang pas atau menunggu kembalian. Jadi, transaksi jadi lebih praktis,” tambahnya.
Manfaat bagi Pedagang