https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Launching Gresini Racing MotoGP 2025, Brand Lokal Indonesia Hiasi Livery Motor Balap

--

Sedangkan klasemen akhir Moto2 2024, dia di peringkat 5. Hebatnya dia sudah dikontrak pabrikan Ducati untuk MotoGP 2025, meski waktu itu musim 2024 belum berakhir.

Sementara tim Ducati lainnya, juga akan melaunching tim balapnya untuk MotoGP 2025 dalam waktu dekat. Yakni 20 Januari 2025, Ducati Lenovo Team akan  launching di Campiglio, Italia. Sedangkan Pertamina Enduro VR46 Racing Team, bakal launching di Jakarta, Indonesia, 26 Januari 2025.

Sebelum Gresini Racing, Aprila sudah lebih dulu melaunching tim balapnya. Tim satelit Aprilia, Trackhouse Racing jadi tim pertama yang melakukan launching motor untuk MotoGP 2025, pada 14 Januari 2025. Bertempat di markasnya, Charlotte, North Carolina, Amerika Serikat.

Trackhouse Racing merilis livery motor yang dominan warna biru dan mengkombinasikan sedikit kuning plus hitam. Corak 2025 ini dominan warna biru muda atau biru langit ya.

Terlihat juga sponsor oli Gulf yang juga berasal dari USA. Jadi beda dengan livery saat 2024 yang identik dengan makna bendera USA.

BACA JUGA:Iannone Resmi Kembali ke MotoGP, Gantikan Diggia

BACA JUGA: Tercepat, Marquez Fokus Sisa 3 Balapan, Tidak Mau Komentari Persaingan Martin-Pecco Rebut Trofi MotoGP 2024

Trackhouse Racing menampilkan duet Raul Fernandez, dan  Ai Ogura yang berstatus juara dunia Moto2 2024. Pembalap asal Jepang Ai Ogura, menggantikan Miguel Oliveira yang pindah ke tim Pramac Racing (Yamaha).

Keduanya sangat termotivasi menuju balapan MotoGP 2025, karena pabrikan Aprilia merekrut juara dunia MotoGP 2024, Jorge Martin.

"Jorge adalah seorang juara dunia. Dia akan mengendarai motor baru Aprilia untuk kali pertama pada balapan di Thailand. Ya ia akan jadi referensi," ungkap Raul Fernandez.

Tahun ini, mereka berdua akan dibekali motor Aprilia RS-GP dengan spek terbaru 2025. Jadi dalam MotoGP 2025, dipastikan motor mereka sama dengan motor yang akan dipakai tim pabrikan Aprilia, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi.

Ai Ogura, juga  mengaku akan banyak belajar dari sosok Jorge Martin dan Marco Bezzecchi. Termasuk rekan setimnya Raul Fernandez.

"Saya dalam posisi untuk belajar dari mereka. Sangat fantastis memiliki seorang juara dunia, Martin. Lalu Bezzecchi, seorang pemenang dan Raul, yang punya potensi luar biasa," tambah Ogura, berstatus Rookie MotoGP 2025. 

“Ini adalah momen penting lainnya karena kami memperkenalkan tahun kedua kami sebagai tim Trackhouse. Tahun pertama merupakan tahun pembelajaran dan kami akan mencoba menggunakan semua yang telah kami pelajari sebelumnya pada musim kedua ini, dimana kami akan menghadirkan banyak hal baru, “ timpal Davide Brivio selaku manajer tim Trackhouse Racing.

Melihat prestasi tahun 2024 lalu, Trackhouse meraih podium di Sprint Race MotoGP Jerman dan yang terbaik ke-6 pada hari Minggu di putaran Catalunya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan