https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Motivasi dalam Melaksanakan Syiar

PALEMBANG - Dalam Tablig Akbar dan Selawat Bersama di Masjid Darum Muttaqin Kampus A UIN Raden Fatah Palembang, kemarin (17/3),  Dr H Arrazy Hasyim LC Sfil l MA Hum berpesan mahasiswa harus bisa menjadi ahli sunah. "Orang tidak boleh sama. Dalam belajar filsafat seseorang harus bisa menghargai orang lain," ujarnya.

Di kampus orang tidak boleh sama, yang tadinya satu haluan. Harus ada pembeda. "Ada banyak kumpulan aliran-aliran dalam pembeda, sesuai kata ahli sunah," tuturnya. Ketua Umum,  UKMK Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an dan Dakwah (LPTQ&D) UIN Raden Fatah Palembang, Amri Syaputra mengajak berselawat kepada Nabi Muhammad Saw. "Tablig akbar dan selawat bersama ini sekaligus menyemarahkan Harlah Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran dan Dakwah ke-16 UIN Raden Fatah," ujarnya.

BACA JUGA : Salat Tasbih Menyambut Bulan Ramadan

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada para pimpinan UIN Raden Fatah dan pihak terkait yang telah men-support. "Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap tahun sejak 2018 hingga 2023," ujarnya di sela pembukaan tablig akbar. Diharapkan tablig akbar ini mampu memotivasi dan menambah ilmu lewat LPTQ&D sebagai laboratorium pengembangan diri. "Harapan kami ini ajang pengembangan diri dan motivasi melaksanakan syiar agama," katanya. BACA JUGA : Kemuliaan Bulan Suci Ramadan

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr Hj Hamidah MAg mengatakan tablig akbar ini sangat positif bagi para mahasiswa. "Mahasiswa perlu mencontoh budaya-budaya yang baik dan ini perlu ditanamkan dalam jiwa," ujarnya. Katanya, Nabi Muhammad Saw sebagai suri teladan yang patut diteladani bagi kehidupan sehari-hari. "Ini perjuangan luar biasa menghadirkan buya Arrazy. Kami ucapkan terima kasih mewakili Rektor UIN Raden Fatah," urainya. (nni/fad/) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan