https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Peringatan HUT Ke-79, TNI Semakin Dekat dengan Rakyat, Terus Modernisasi Alutsista dan Peningkatan Kemampuan

DEFILE RANPUR: Masyarakat Kota Palembang sangat antusias menyaksikan pawai dan defile prajurit serta kendaraan tempur yang dimiliki TNI, melintasi depan Kodam II/Sriwijaya, Jl Jenderal Sudirman, Palembang, Sabtu (5/10).- FOTO: EVAN ZUMARLI/SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Peringatan HUT Ke-79 TNI, terasa lebih semarak. Masyarakat sudah lama tidak disuguhkan parade dan defile kendaraan tempur (ranpur). Mendapat sambutan hangat dari masyarakat. TNI bertekad terus melakukan modernisasi alat utama sistem persenjataan (alutsista).

"Ingin jadi tentara, Om. Hebat bisa jaga NKRI, TNI kuat dan gagah," kata Rio, siswa SD Negeri 159 Palembang, yang menyaksikan defile pasukan dan ranpur digelar Kodam II/Sriwijaya dalam rangka HUT Ke-79 TNI, Sabtu (5/10). 

Ribuan masyarakat termasuk Rio bersama teman-teman sekolahnya, serta pelajar lain dari tingkat SMP, SMA hingga masyarakat umum, kemarin menyaksikan defile di Jl Jenderal Sudirman, Palembang. 

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M Naudi Nurdika SIP MSi MTr (Han), menegaskan peringatan HUT Ke-79 TNI ini sekaligus sebagai bahan evaluasi, baik ke dalam maupun ke luar. “Kami sudah melakukan upaya-upaya pembinaan satuan dan sebagainya, untuk bisa meningkatkan kemampuan SDM kami,” ujarnya.

BACA JUGA:HUT TNI ke-79, Menjadi Lebih Profesional dan Modern

BACA JUGA:HUT TNI ke-79: Rangkaian Defile Pasukan dan Ranpur Memukau Ribuan Warga, Bangga TNI Jaga NKRI

Dia memaparkan pentingnya momentum untuk memperbaiki ke dalam. "Dalam arti tidak hanya personel, tapi juga sarananya. Ke dalam tadi kita lihat sendiri. Alhamdulillah masyarakat begitu antusias. Artinya, masyarakat terhadap TNI masih cukup luar biasa perhatiannya," ucapnya.

Lanjut Naudi, masyarakat ingin melihat bagaimana penampilan TNI di luar. Pasukan untuk kendaraan itu salah satu wujud bahwa masyarakat mencintai apa yang membedakan dari tahun sebelumnya. 

“Sepertinya untuk defilenya di depan Kodam II Sriwijaya, baru kali ini. Sebelum belum ada. Ini sebagai wujud pertanggungjawaban kami, bahwa kami punya pasukan, punya alur cerita," kata Naudi,  lulusan Akademi Militer (Akmil) 1991 itu.

Dan itu siap digerakkan dalam melaksanakan tugas pokok. "Itu kalau tolok ukurnya tadi, jadi kemampuan personel dan alutsista siap digunakan untuk menjaga kedaulatan negara," tegasnya.

BACA JUGA:Dandim OKI Tegaskan TNI Netral

BACA JUGA:Puncak HUT TNI ke-79, Dandim 0402/OKI-OI Gelar Syukuran dan Bakti Sosial

Termasuk dalam  pengamanan Pilkada Serentak 2024, di beberapa provinsi di bawah naungan Kodam II Sriwijaya.  "Seperti bapak Panglima TNI sampaikan di amanatnya, Prajurit TNI harus mengawal pelaksanaan pilkada serentak khususnya, di Sumatera bagian Selatan," imbuhnya.

Hadir dalam peringatan HUT Ke-79 TNI di Kodam II/Sriwijaya, Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi, Danrem 044 Gapo Brigjen TN M Thohir, Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M Zulkarnain, dan forkopimda se-Sumbagsel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan