https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kabar Gembira, Layanan Terbaru Maxim Bike Express Kini Tersedia di Sumatera Selatan

Layanan Maxim Bike Express.-foto: prmaxim-

PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID-Maxim meluncurkan layanan terbaru untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para penggunanya di Provinsi Sumatera Selatan melalui layanan Bike Express.

Maxim Bike Express memberikan layanan perjalanan yang lebih cepat dan telah tersedia di seluruh penjuru kota Palembang, Lubuklinggau, dan Prabumulih.

Bike Express adalah layanan transportasi motor dengan waktu pengambilan orderan dan penjemputan penumpang yang lebih cepat.

Dengan memesan Bike Express, pengguna akan lebih cepat mendapatkan pengemudi dan waktu jemput akan lebih singkat.

BACA JUGA:Banyak Promo Gojek-Grab Malah Susah Order, Netizen Ngeluh di Medsos, Ternyata Gegara Ini

BACA JUGA:Kerjasama Gojek Pertamina, Beli BBM Lewat Gopay Dapat Cashback

Sistem pada aplikasi akan memberikan penugasan langsung kepada pengemudi dengan radius jarak terdekat dan pengemudi menjadi lebih responsif dalam melaksanakan orderan.

Layanan ini melengkapi pilihan layanan kendaraan roda dua Maxim yang sangat efisien untuk bepergian.

Kehadiran Bike Express ini melengkapi layanan perjalanan kendaraan roda dua lainnya, yakni Maxim Bike XL dan Maxim Bike Sangat Hemat.

Kini pengguna dapat menyesuaikan pilihan kendaraan sesuai dengan kebutuhan perjalanan masing-masing.

BACA JUGA:Manjakan Warga, Geber Program Pertamina Delivery Service Bersama Grab

BACA JUGA:Solidaritas Driver Grab di Palembang: Aksi Damai, Salat Ghaib, dan Doa untuk Palestina. Begini Harapan Mereka!

Development Manager Maxim Indonesia, Deni Gustiawan Chandra menyampaikan bahwa kehadiran layanan Bike Express memberikan opsi lebih banyak bagi para pengguna setia Maxim.

"Hadirnya Bike Express ini diharapkan dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat di Palembang, Lubuklinggau, dan Prabumulih dalam kebutuhan layanan transportasi online yang cepat dan hemat waktu. Terlebih di tengah mobilitas masyarakat yang kian hari semakin cepat." ujarnya.

Pemesanan layanan Bike Express dapat dilakukan dengan membuka aplikasi Maxim dan pilih ‘Bike’.

Setelahnya, pengguna bisa langsung memilih ‘Bike Express’ untuk mulai melakukan pemesanan.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Kesempatan Beasiswa GrabScholar 2024! Daftar Sekarang dan Raih Masa Depan Cerah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan