Tingkatkan Silaturahmi-Kerja Sama, Manajemen Sumatera Ekspres Sowan ke Sekda Aprizal Hasyim
SILATURAHMI : Sekda Kota Palembang H Aprizal Hasyim berpose bersama usai menerima jajaran manajemen Harian Sumatera Ekspres (Sumeks), Kamis (26/9). Pertemuan ini sebagai upaya memperkuat silaturahmi dan memperkokoh kerjasama antara Pemkot Palembang dan Su-Foto : Kris Samiaji/Sumeks-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Manajemen Harian Pagi Sumatera Ekspres (Sumeks) bersilaturahmi ke Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, H Aprizal Hasyim SH MM, dalam rangka mempererat komunikasi dan kerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang.
Rombongan dipimpin General Manager (GM) Sumeks, H Iwan Irawan, Pemimpin Redaksi (Pemred) Martha Hendratmo, Manajer Iklan sekaligus Direktur Sumeks EO Arie Abadi, dan Manajer Pemasaran Ahmad Rosidi diterima secara terbuka dan hangat di ruang tamu Sekda di Kantor Wali Kota Palembang, Kamis (26/9).
GM Sumeks H Iwan Irawan, mengatakan, kedatangan mereka untuk bersilaturahmi guna memperat hubungan yang sudah terjalin selama ini. Harapannya, hubungan antara Sumeks dan Pemkot Palembang terus baik dalam segala aspek, “seperti kerja sama yang sudah ada agar dapat terus berjalan baik," sampainya.
Iwan juga menyampaikan bahwa dalam tahun ini, ada banyak agenda dan rencana kegiatan baik yang sudah dilakukan maupun yang akan dilakukan oleh Sumatera Ekspres. Termasuk pada Desember nanti yang akan menggelar event Musi Run.
BACA JUGA:Silaturahmi ke Rumah Mantan Wali Kota Pagaralam
“Tentu ini juga butuh support pemkot, baik dalam pengerahan peserta dan lain-lainnya. Begitupun untuk kegiatan lainnya," katanya.
Sekda Kota Palembang, H Aprizal Hasyim SH MM menyambut baik kedatangan manajemen Sumeks. Apalagi Pemkot Palembang memang menjaga dan perlu sinergi dengan media. "Insya Allah saya dipercaya sebagai sekda, memang ingin selalu bersama media. Karena sesuai pesan Mendagri kegiatan pemkot atau pejabat harus di-blowup ke media massa," ungkapnya.
Aprizal, menegaskan perlunya keberadaan media dan sinergi yang baik. Apalagi guna mempublikasikan berbagai kegiatan dan kebijakan yang dilakukan Pemkot Palembang.
"Kerja sama harus terjalin terus. Kami siap support bersama-sama dan berkoordinasi," pungkasnya.