https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Madu Diyakini Bisa Tingkatkan Nafsu Makan Si Buah Hati

NAFSU MAKAN: Memberikan madu pada anak diyakini bisa meningkatkan nafsu makan--

SUMATERAEKSPRES.ID –  Banyak cara yang bisa dilakukan orangtua untuk meningkatkan nafsu makan si buah hati. Salah satunya yang diyakini bisa meningkatkan nafsu makan yakni dengan memberikan madu. 

Pemberian madu sering menjadi solusi bagi orangtua dalam menghadapi si kecil yang menolak makan atau susah makan.

Balita yang enggan makan seringkali membuat orang tua kebingungan. Karena orangtua tentunya khawatir jika si anak enggan makan.

Jika nafsu makan anak berkurang tentunya akan mengganggu pertumbuhan dan perkembangan si anak.

Makanan yang diberikan kepada anak semata-mata tak hanya mempengaruhi kesehatan tubuh anak, tetapi juga perkembangan otak si anak. Karena dengan nutrisi yang baik dari makanan dapat meningkatkan kemampuan berfikir dan kinerja otak.

BACA JUGA:Ini Manfaat dan Kekurangan Gula Vs Madu

BACA JUGA:Madu, Nutrisi Alami untuk Meningkatkan Kesehatan dan Kekebalan Tubuh

Namun, yang sering menjadi masalah ketika orang tua sudah memilih makanan yang bergizi tinggi, tetapi anak tidak suka dengan makanan tersebut dan anak suka memilih- milih yang sering kali membuat orang tua bingung untuk memilih makanan tersebut.

Dilansir dari homecare, kebutuhan nutrisi tersebut hanya bisa terpenuhi jika si kecil memiliki nafsu makan yang cukup. Jika di anak mengalami masalah nafsu makan yang menurun, sudah saatnya untuk mengatasinya. Salah satunya mengonsumsi madu yang dapat menambah nafsu makannya.

Menurut penelitian, madu berguna sebagai penambah nafsu makan. Madu sudah dikenal sejak dahulu sebagai solusi serta vitamin penambah nafsu makan si anak dan banyak digunakan di dalam dunia kesehatan. Madu memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh si buah hati.

Hasil penelitian menunjukkan, tingkat  morbiditas terhadap panas dan pilek kelompok madu (sebagai sampel) menurun. Nafsu makan meningkat, porsi dan frekuensi makan bertambah. Sehingga asupan energi dan protein mereka juga meningkat.

BACA JUGA:Cara Mudah Membedakan Madu Asli dan Palsu untuk Kesehatan Optimal, Jangan Sampai Tertipu!

BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Minum Madu Sebelum Tidur untuk Kesehatan, Simak Panduan Lengkapnya!

Kandungan gizi utama madu adalah aneka senyawa karbohidrat seperti gula fruktosa (41%), glukosa (35%), sukrosa (1,9%) dan dekstrin (1,5%) karbohidrat madu ikut menambah pasokan sebagai energi yang diperlukan balita.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan