Usai dari Museum, 100 Pelajar MTsN 3 Ogan Ilir Belajar Jurnalistik ke Graha Pena Sumatera Ekspres
Para pelajar MTsN 3 Ogan Ilir saat berkunjung ke Graha Pena Sumatera Ekspres, Sabtu (14/9). -Foto: kris/sumeks-
PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID-Sekitar 100 pelajar Madrasah Tsnawiyah Negeri (MTsN) 3 Ogan Ilir melakukan kunjungan ke Graha Pena, kantor Harian Pagi Sumatera Ekspres.
Mereka tiba di halaman kantor Sumatera Ekspres sekitar pukul 11.00 WIB.
Sebelumnya, para pelajar didampingi guru-gurunya terlebih dahulu mampir ke Museum Negeri Sumatera Selatan atau Museum Balaputera Dewa di Km 5 Palembang.
“Sempat ada bus yang pecah ban,” ujar Wakil Kepala MTsN 3 Ogan Ilir Bidang Kesiswaaan, Sawat SPd, Sabtu (14/9).
BACA JUGA:Wajib Magang bagi Mahasiswa Komunikasi
BACA JUGA:Ajak Mahasiswa Magang Kenal Sumatera Ekspres
Setelah semua pelajar dan guru turun dari empat bus yang dicarter sekolah, para guru bersama seluruh pelajar langsung foto bersama di teras depan gedung Graha Pena.
Lalu, para pelajar dan guru-guru mereka diajak naik ke lantai 3, meninjau ruang redaksi. Dapurnya koran Sumatera Ekspres.
Selama kurang lebih 1 jam, para pelajar MTsN 3 Ogan Ilir mendapatkan berbagai ilmu, pengetahuan hingga tips menulis berita.
Dijelaskan Sawat, di MTsN 3 Ogan Ilir, para siswa diajarkan juga seputar jurnalistik.
BACA JUGA:Tuntas Magang 40 Hari, Belajar Koran Hybrid
BACA JUGA:Tuntas Magang 40 Hari, Belajar Koran HybriHybr
"Ada ekstrakurikuler jurnalistik, Anak-anak belajar teori. Praktiknya kita ajak mereka meliput berita, atau wawancara narasumber seperti kepala desa dan lainnya," bebernya.