Sinergi, Beri Sumbangsih ke Sumsel
KUNJUNGAN: Silaturahmi antara Ahmad Rizal bersama dengan GM Sumatera Ekspres H Iwan Irawan yang didampingi Pemimpin Redaksi Martha Hendratmo serta Direktur EO Arie Abadi beserta jajaran, kemarin (30/8) FOTO: IST--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sumatera Ekspres bersama Wakil Ketua Institut Arbiter Indonesia (IARBi) Dr. Ir. H. Ahmad Rizal, SH, M.H, FCBArb berkomitmen untuk saling menjalin sinergi kedepannya, khususnya bersama BANI Palembang.
Hal itu terungkap dalam silaturahmi antara Ahmad Rizal bersama dengan GM Sumatera Ekspres H Iwan Irawan yang didampingi Pemimpin Redaksi Martha Hendratmo serta Direktur EO Arie Abadi beserta jajaran, kemarin (30/8)
Dalam pertemuan yang berlangsung di BANI Palembang tersebut, Rizal mengungkapkan jika sinergi perlu dilakukan untuk memberikan sumbangsih kepada Sumsel khususnya Kota Palembang.
"Termasuklah kerja sama dengan media seperti Sumatera Ekspres," jelasnya. Menurut Rizal, selama ini dirinya memang sangat intens bersilaturahmi dengan media sehingga ini harus terus dilanjutkan kedepannya.
Untuk itu, Rizal berharap kedepannya akan ada kerja sama dengan Sumatera Ekspres. Baik itu berupa pelaksanaan event hingga kegiatan positif.
"Bisa semacam diskusi dan coffee morning bersama stakeholders. Yang bisa dilakukan secara rutin juga," ungkapnya.
Selain itu, dia juga berharap dukungan Sumatera Ekspres terhadap BANI Palembang yang kini sudah memiliki tempat sendiri di kawasan Komplek Ilir Barat Permain. "Tempatnya standar internasional," tegas dia.
BACA JUGA:Kominfo-Sumeks Eratkan Kerja Sama
Sementara itu, GM Sumatera Ekspres, H Iwan Irawan menegaskan jika siap melanjutkan kerja sama yang selama ini sudah berjalan. "Sinergi memang dibutuhkan agar kedepannya bisa saling memberi dampak positif," ujarnya.
Iwan berharap nanti BANI Palembang juga bisa ikut mensuppport event-event atau mengadakan kerja sama dengan Sumatera Ekspres. "Nanti akan disusun bagaimana bentuk kerja samanya," pungkas dia. (rip)