https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kamu Sering Kesemutan di Tangan dan Kaki? Jangan Anggap Remeh, Yuk Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Jangan abaikan kesemutan di tangan dan kaki. Bisa jadi itu tanda masalah kesehatan yang lebih serius. Kenali gejalanya sekarang. Foto: freepik--

SUMATERAEKSPRES.ID - Jika kamu sering merasakan kesemutan baik di ujung jari atau pergelangan tangan, maka kondisi itu dapat disebabkan karena beberapa faktor yang perlu diperhatikan secara serius.

Kesemutan di tangan adalah keluhan umum yang sering dianggap sepele.

Kendati demikian, jika kesemutan ini berlangsung dalam waktu lama, hal ini bisa menjadi indikasi adanya masalah kesehatan yang lebih serius yang harus diwaspadai.

Kondisi ini biasanya terjadi setelah melakukan aktivitas yang melibatkan tangan secara intensif, seperti mencuci, menulis, atau mengetik di portable workstation. Selain itu, kesemutan juga bisa dirasakan di kaki.

BACA JUGA:7 Tips Ampuh Meningkatkan IQ Anak dengan Nutrisi dan Aktivitas Sehari-Hari

BACA JUGA:Keindahan dan Sakralitas Gunung Mutis: Sebelum Mendaki, Lakukan Ritual Ini!

Berdasarkan informasi yang dirangkum dari beberapa sumber, berikut beberapa penyebab umum dari kesemutan di tangan atau kaki yang perlu diperhatikan:

1. Artritis Reumatoid

Artritis reumatoid bisa menyebabkan kesemutan di tangan dan pergelangan tangan, seringkali disertai dengan rasa hangat, nyeri, dan bengkak pada sendi.

Biasanya, gejala ini muncul terutama pada malam hari dan dapat berlangsung lebih dari satu hari.

2. Sindrom Terowongan Karpal (CTS)

Sindrom terowongan karpal terjadi karena tekanan pada saraf di pergelangan tangan.

Hal tersebut dapat menyebabkan rasa kesemutan atau kebas di tangan, serta melemahnya genggaman tangan.

Kondisi ini sering dialami oleh orang yang banyak melakukan aktivitas tangan dalam jangka waktu lama, seperti mengetik atau menulis.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan