https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tempuh Perjalanan Tiga Jam ke Michigan, demi Berlatih dengan Mantan Pelatih Mendiang Kobe Bryant

LATIHAN: Jacob Martin sedang menjalani latihan bareng Micah Lancaster di Grand Rapids, Michigan, Rabu (24/7). FOTO-FOTO DBL FOR SUMEKS--

MICHIGAN, SUMATERAEKSPRES.ID - Serangkaian agenda berharga disusun oleh DBL Indonesia, bagi para student-athlete serta empat pelatih terpilih yang tergabung dalam skuad elite Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024.

Selama menjalani tur ke Amerika Serikat. Salah satunya adalah berlatih dengan Micah Lancaster, pelatih top ketangkasan individu ternama di Amerika Serikat.

BACA JUGA:Perjuangan Cik Nyimas Lawan Kompikasi Demi Impian Besar Anaknya: Saya Ingin Melihat Dia Main di DBL

BACA JUGA:Inilah Skuad DBL Indonesia All-Star 2024 ke AS

Ia adalah pelatih yang kerap menangani para bintang NBA. Di antaranya, mendiang Kobe Bryant, Karl-Anthony Towns, Victor Oladipo hingga Brandon Ingram. 

Kesempatan berharga itu didapatkan oleh seluruh rombongan yang terdiri dari12 putra dan 12 putri, serta empat pelatih skuad Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 pada Rabu, 24 Juli 2024.

Untuk bertemu Micah, harus datang ke lokasi gym miliknya di Grand Rapids. Salah satu kota di pinggiran state Michigan. Dari Chicago, Illinois, jaraknya sekitar 300 Km. Butuh waktu tiga jam perjalanan menggunakan transportasi darat untuk kesana. 

Bertolakke Grand Rapids menggunakan bus. Mereka berangkat pukul 07.30 pagi hingga sampai di Michigan sekitarpukul 11.30. Melalui wilayah utara Indiana.

Perjalanan yang lumayan jauh itu tak terasa karena sepanjang perjalanan disuguhi pemandangan kebun-kebun jagung dan suasana pedesaan Amerika. 

Skuad tim putra Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 juga sangat antusias mengikuti sesi latihan ini. Padahal, mereka baru saja mendarat di Chicago.

Setelah menjalani perjalanan udara total 23 jam dari Jakarta, hingga tiba di O'Hare International Airport, Chicago, Illinois, Amerika Serikat pukul 17.00, Selasa waktu setempat (23/7).

Mereka langsung bergabung dengan tim putri yang sudah lebih dahulu tiba dan berkegiatan di Chicago sepekan lebih awal.  Bahkan, tim putri All-Star sudah selesai menjalani turnamen padat dan melelahkan pada Nike Tournament of Champions pada 19-22 Juli lalu.

Pada sesi latihan bersama Micah Lancaster, para pemain putri dan putra Kopi God Day DBL Indonesia All-Star mendapatkan banyak drill. Micah membuka latihan dengan model dribble manipulation, melakukan dribble sambil memainkan lampu yang berganti-ganti warna.

Tujuan dari latihan dribble manipulation adalah melihat konsistensi dari para pemain Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 dalam melantunkan bola.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan