Mangsa Favorit
LIVERPOOL-Pertandingan sengit bakal tersaji mempertemukan Liverpool dengan Manchester United. Pada pekan ke-26 Premier League 2022/2023 di Stadion Anfield, Minggu (5/3).
Laga big match itu menjadi kesempatan Mohamed Salah untuk terus menambah pundi-pundi golnya sekaligus pecahkan rekor. Sebab, Setan Merah (julukan Manchester United) merupakan mangsa favorit Mo Salah.
Dilansir dari Transfermarkt, bintang Timnas Mesir itu telah bertemu Man United sebanyak 11 kali di semua ajang. Dalam 11 pertemuan tersebut, Salah mampu melesakkan 10 gol ke gawang MU. Rinciannya adalah 8 gol dan 2 assist di Liga Inggris. Dua gol lainnya dilesakkan saat Liverpool bersua Man United di Piala FA.
Lewat catatan di atas, mantan pemain Chelsea itu tentu saja punya kepercayaan diri tinggi untuk melawan Setan Merah. Apalagi, Mo Salah juga sedang dalam kondisi onfire.
Dalam lima laga terakhir, kapten timnas Mesir itu mampu melesakkan tiga gol di semua kompetisi. Termasuk di pertandingan terakhir lawan Wolves sukses koleksi satu gol sekaligus Salah dinobatkan sebagai Man of the Match di pertandingan tersebut.
Atas tambahan satu gol tersebut, kini Mo Salah telah koleksi 127 gol di Liga Inggris. Jika lawan MU mampu koleksi dua gol, maka mantan pemain AS Roma itu mampu melewati catatan Robbie Fowler yang saat ini memegang rekor pemain tersubur Liverpool di Liga Inggris.
Kepercayaan diri tinggi Salah makin memudahkan Liverpool untuk melanjutkan tren positifnya di Premier League. Meski tampil kurang menjanjikan di musim 2022/2023 tetapi Liverpool, perlahan mulai bangkit. Kini, The Reds (julukan Liverpool) berada di peringkat ke-6 klasemen Liga Inggris dengan mengumpulkan 39 poin dari 24 laga. Tertinggal 10 poin dari MU yang berada di peringkat tiga dengan 49 poin.
Meski demikian, dikutip dari situs web resmi klub, pelatih Liverpool Jurgen Klopp, mengintruksikan anak asuhnya untuk tetap waspada dan bekerja keras.
"Liverpool vs Manchester United adalah pertandingan besar. Dalam beberapa tahun terakhir kami mampu menghadapi mereka dengan hasil yang baik. Tetapi, musim ini mereka bermain lebih baik. Tetapi kami akan bekerja keras dan berusaha lebih baik dari lawan," kata Jurgen Klopp.
Di sisi lain, kepercayaan diri Manchester United sedang meningkat, usai mengalahkan Barcelona di Liga Eropa, menjuarai Carabao Cup 2022/2023, serta melaju ke perempat final Piala FA. Di Liga Inggris The Red Devils juga masih memiliki peluang menjadi juara meski tertinggal 11 poin dari Arsenal.
Oleh karenanya, menghadapi Liverpool di Liga Inggris 2022/2023 pelatih Manchester United Erik ten Hag, yakin anak asuhnya bisa meraih hasil bagus. Meski begitu, dia menegaskan hal itu tidak akan mudah karena pertandingan bakal digelar di Anfield.
"Kami harus bekerja keras agar bisa meraih hasil terbaik (di Anfield). Dan saya pikir kami memiliki mentalitas yang bagus untuk melakukannya," pungkas Erik ten Hag, dikutip dari laman resmi klub. (gsm)