Pesta Gol
TELAK: Timnas Indonesia U-19 menang telak 6-0 melawan Timnas Filipina U-19 di Piala AFF U-19 2024 yang berlangsung di Gelora Bung Tomo, tadi malam (17/7). -foto : IST -
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Timnas Indonesia U-19 pesta gol saat melawan Timnas Filipina U-19 di Piala AFF U-19 2024. Garuda Muda menang 6-0. Laga Grup A Piala AFF U-19 2024 berlangsung di Gelora Bung Tomo, tadi malam (17/7).
Pasukan Indra Sjafri lebih unggul 4-0 di babak pertama. Arlyansyah Abdulmanan, Iqbal Gwijangge (2), dan Kadek Arel mencatatkan nama di papan skor bagi Garuda Muda.
Indonesia mengambil inisiatif begitu pertandingan dimulai. Namun, Filipina sesekali mengancam. Alfharezzi Buffon melakukan tekel berbahaya untuk menghentikan Banatao Utu Abang di area terlarang. Beruntung wasit tidak memberi penalti.
BACA JUGA:Cek Kesiapan Personel-Perlengkapan, Polda Sumsel Siap Bantu Penanganan Karhutla
Indonesia akhirnya memimpin di menit ke-13. Riski Afrisal dan Dony Tri Pamungkas berkolaborasi untuk menembus sisi kanan pertahanan Filipina. Dony lalu mengirim umpan matang yang tidak disia-siakan Arlyansyah Abdulmanan.
Garuda Muda tidak butuh lama untuk menggandakan keunggulan. Setelah lemparan ke dalamnya dihalau lawan, Mufli Hidayat melepas umpan silang yang menemui kepala Iqbal Gwijangge. Indonesia unggul 2-0 di menit ke-22.
Timnas U-19 Indonesia tidak puas sampai di situ. Tendangan Arkhan Kaka masih mengenai tiang gawang. Dilanjutkan usaha Arlyansyah Abdulmanan yang melebar. Gol ketiga tiba pada menit ke-29. Sepak pojok Figo Dennis disundul Kadek Arel ke tiang jauh yang tidak bisa diantisipasi kiper lawan.
Arkhan Kaka masih penasaran. Sayang tandukannya juga melebar. Pemain Persis Solo itu juga menyaksikan tendangannya dari bola muntah masih dapat digagalkan kiper. Justru Iqbal Gwijangge yang mencatatkan gol kedua. Dia meneruskan tandukan Alfharezzi Buffon untuk mempertegas dominasi Indonesia pada menit ke-43.
Di babak kedua, Indonesia bisa menambah satu gol lewat Arlyansyah dan Jens Raven, yang menjalani debutnya, juga bikin gol. Skor 6-0 menjadi hasil akhir pertandingan. Hasil ini membuat Indonesia langsung memimpin klasemen Grup A Piala AFF U-19 2024 dengan 3 poin.
Tim asuhan Indra Sjafri unggul produktivitas gol atas Timor Leste, yang sebelumnya menang 3-2 atas Kamboja. Selanjutnya, Indonesia akan melawan Kamboja pada laga kedua Grup A. Laga masih digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (20/7/) mendatang.
Sebelumnya, pelatih Timnas Filipina U-19, Josep Ferre, memuji kualitas Timnas Indonesia U-19 di turnamen Piala AFF U-19 2024. Ferre mengakui keunggulan Garuda Muda dalam pembinaan sepak bola junior dan optimis turnamen ini akan menjadi pengalaman berharga bagi timnya.
"Indonesia telah melakukan pekerjaan luar biasa dalam beberapa tahun terakhir dalam hal pembinaan sepak bola junior," kata Ferre. Ia juga mengakui sebagian besar pemain Timnas Indonesia yang bermain di Liga 1 Indonesia membuktikan hal tersebut.
"Ini adalah sesuatu yang akan dipanen oleh seluruh negeri dalam beberapa tahun mendatang. Ini adalah salah satu hal yang bisa dipelajari negara kami," ucap pria yang pernah menjadi asisten pelatih di Persis Solo.