https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Hindari Caci Maki, Jadilah Tim Riang Gembira

PENGUKUHAN TIM AMPERA: Bakal calon gubernur Sumsel H Herman Deru saat menghadiri pengukuhan tim serta meresmikan markas besar Relawan Ampera di Jalan Urip Sumohardjo, Sekojo Palembang. -FOTO: DUDUN/SUMEKS -

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID –   Pengukuhan tim relawan terus dilakukan bakal calon gubernur Sumsel H Herman Deru. Kemarin, Deru mengukuhkan tim serta meresmikan markas besar Relawan Ampera di Jalan Urip Sumohardjo, Sekojo Palembang.

Pengukuhan yang diikuti ratusan massa tersebut semakin membuat Herman Deru  optimis dapat melanjutkan periode kepemimpinan selanjutnya. Deru mengaku hampir kehabisan kata-kata menghadapi Relawan Ampera. “Bergerak tanpa pamrih jelas terbukti. Selama 12 tahun berjalan tidak banyak kendak. Dan acara ini juga dilaksanakan secara mandiri,’’ ujarnya.

BACA JUGA:Berlayar Sampai Perbatasan, Merajut Konektivitas Menekan Disparitas Harga

BACA JUGA:Transformasi Pelni, Torehkan Laba Rp201,2 M

Dirinya berharap, mudah-mudahan dapat menuju kemenangan. Sumsel dengan keragaman suku. ‘’Kita  harus zero konflik, karena  zero konflik merupakan modal utama dalam mengayunkan setiap langkah. Baik secara ekonomi, sosial dan langkah politik,” ujarnya. 

Selama kepemimpinannya,  HD mengatakan meraih 214 penghargaan. “Itu pun kita berjalan normal hanya sekitar 2,5 tahun.  Karena setengah perjalanan kepemimpin didera Covid-19. Banyak prestasi yang kita ukir. Namun sepertinya tidak terlihat,”  tegasnya. 

Dikatakan, ada empat langkah yang harus dilakukan tim HDCU (Herman Deru-Cik Ujang).  Pertama mengenalkan HDCU ke masyarakat.  Lalu,  menjelaskan rekam jejak HDCU. ‘’Saya percaya bahwa jika rekam jejak tersebut dikomunikasikan dengan benar, masyarakat akan menyukai dan mendukung kita.  Jadi perjalanan dan kiprah HDCU harus disampaikan dengan jelas dan menarik,” tambahnya.

Ketiga, meningkatkan kepercayaan masyarakat.  ‘’Membangun kepercayaan terhadap masyarakat harus melalui pelayanan yang baik.  Kepercayaan masyarakat harus terus kita tingkatkan,” tegasnya.

Terakhir,  mengajak masyarakat memilih HDCU. “Tugas kita adalah memastikan masyarakat merasa yakin dan mau memilih HDCU sebagai pemimpin mereka,” ujarnya. 

Deru meminta dalam menjalankan tugas tim dan relawan harus menyampaikan rasa suka kepada masyarakat. “Kita hindari caci maki. Kita harus jadi kandidat dan tim yang riang gembira. Tidak perlu mengolok-olok kandidat sebelah. Yang mengolok-olok sama saja tidak punya kemampuan mengangkat elektabilitas mereka. Kita harus terus berjalan dan bangga terhadap diri kita sendiri,”  tegasnya.

Terpisah, Ketua Relawan Ampera, Billy Mustaqim, mengatakan Relawan Ampera berdiri sejak 30 Septetmber 2012. “Kita berdiri dari komitmen dan komunikasi anak-anak muda.   Kiprah kita tak lepas dari sosok almarhumah Hj Percha Leanpuri. Kita juga melihat figur HD merupakan figur pemimpin Sumsel. Relawan Ampera berkomitmen mendukung Herman Deru,” katanya. (iol)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan