Masyarakat jadi Produktif

Aliaman Kepala Desa (Kades) Serigeni Baru-foto: ist-

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID -  Membuat masyarakat produktif terus dilakukan Kepala Desa (Kades) Serigeni Baru Aliaman.

Tak hanya itu, pria ini juga terus menggalakkan ketahanan pangan pada masyarakat. ‘’Program ketahanan pangan harus kita dukung penuh agar berhasil,’’ ujarnya. 

Dikatakannya, untuk program ketahanan pangan akan menggunakan dana desa.

‘’Melalui penggunaan dana desa bisa kita manfaatkan untuk membeli bibit padi, sayuran atau peternakan sesuai kesepakatan warga. Kami memang mendukung kegiatan ketahanan pangan ini," tegasnya.

Setiap desa, lanjutnya, menjalankan program tersebut. Ada yang memberikan bibit padi, bibit ayam, bibit buah dan sayuran.

‘’Ini juga untuk masyarakat dan manfaatnya akan langsung dirasakan,’’ katanya.

BACA JUGA:Harapkan Miliki Jiwa Petani Milenial, GSMP Go To School SMKN 1

BACA JUGA:Ini yang Dilakukan Pelajar SMAN 1 Payaraman dalam Mengikuti Lomba GSMP GTS

Selain itu, melalui program ini tentunya masyarakat akan terbiasa memanfaatkan lahan yang ada di sekitar rumahnya. 

‘’Warga ada kegiatan baru. Jika kegiatan seperti ini diseriusin tentunya akan bisa dikembangkan dan menjadi ladang usaha baru,’’ katanya.

Kades berharap, mudah-mudahan apa  diinginkan ini bisa terwujud. ‘’Tentunya  warga dapat mendukung kegiatan  ketahanan pangan tersebut.

Ini untuk masyarakat manfaatnya juga untuk mereka. Jadi harus serius ditekuni, jangan setelah mendapat bantuan habis tidak ada kegiatan lagi,’’ tegasnya. (uni/)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan