Gol Krusial Silva, Portugal Menang 3-0 dan Masuk 16 Besar, Turki Tertahan

SUNDUL : Striker Portugal, Cristino Ronaldo saat menyundul bola ke gawang Turki, tapi tak membuahkan gol. Portugal sukses mengalahkan Turki 3-0 dan melangkah ke babak 16 besar. -net-

JERMAN, SUMATERAEKSPRES.ID - Portugal melangkah ke babak 16 besar Euro 2024. Dalam matchday 2 sukses mengkandaskan perlawanan timnas Turki dengan skor telah 3-0. Sementara dengan kekalahan ini, Turki tertahan di peringkat kedua dengan raihan 3 poin.

Ada pun 3 gol Selecao diciptakan Bernardo Silva, gol bunuh diri Samet Akaydin  dan Bruno Fernandes.  Pertandingan yang digelar di Signal Iduna Park ini dimulai dengan intensitas cukup tinggi. Kedua tim tampil menyerang.

Baru 2 menit pertandingan berlangsung, striker Portugal Cristiano Ronaldo melesakkan tembakan jarak jauh. Namun bola berhasil tangkap kiper Turki, Bayindir.

BACA JUGA:Cedera Hidung Tak Halangi Mbappe Tampil di Euro 2024, Siap Hadapi Belanda dengan Topeng Pelindung!

BACA JUGA:21 Nama Bersaing Top Skor. Baru 3 Hari, Sudah 22 Gol Tercipta dalam Euro 2024

Tak mau kalah, 4 menit kemudian, giliran Turki yang membuat peluang emas. Pemain Turki, Zeki Celik membuat umpan silang yang apik, namun sayang rekannya, Kerem Akturkoglu gagal mendapatkan bola itu.

Pada menit ke-21, gawang Turki akhirnya bobol. Umpan tarik Rafael Leao dari sisi kiri salah diantisipasi bek Turki. Bola didapatkan pemain Portugal, Bernardo Silva. Dengan mudah, disarangkannya ke gawang Turki. Kedudukan 1-0.

Hanya 7 menit berselang, gawang Turki kembali jebol. Bukan oleh pemain Portugal, tapi kesalahan pemain sendiri. Samet Akaydin hendak membuat backpass kepada rekannya, Altay Ba-yindir. Tapi bolah masuk ke dalam gawang sendiri.

Sedangkan gol ketiga Portugal terjadi pada babak kedua. Tepatnya 10 menit setelah babak kedua dimulai, Cristiano Ronaldo yang berhadapan satu lawan satu dengan pemain Turki mengumpankan bola di kakinya kepada sang rekan, Bruno Fernandes.

BACA JUGA:Profil Sekilas: Florian Wirtz, Pencetak Gol Pertama Euro 2024

BACA JUGA:Keren Habis, Timnas Skolandia Pilih Hotel Obermuhle Selama Piala Euro 2024

Fernandes pun berhasil menyarangkan bola itu ke gawang Turki. Skor 3-0 berakhir hingga laga usai. Bernardo Silva terpilih menjadi man of the match pertandingan kedua grup F Euro 2024 antara Turki lawan Portugal tersebut.

Para panelis UEFA menilai Silva punya kontribusi yang besar. Selain mencetak gol pembuka juga karena Silva kerap turun membantu pertahanan dan membantu Portugal mendominasi pengua-saan bola.

“Saya senang dengan 3 poin dan menjadi tim ketiga yang lolos 16 besar. Kami makin dekat ke target kami untuk jadi juara, tapi ini baru langkah pertama,” kata Silva.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan