Ajang O2SN di OKI Jaring Bibit Atlet sejak Dini

OLAHRAGA: Sebanyak 91 peserta dari berbagai sekolah dasar ambil bagian dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di OKI.-FOTO: NISA/SUMEKS-

KAYUAGUNG,SUMATERAEKSPRES.ID -  Sebanyak 91 peserta dari berbagai sekolah dasar ambil bagian dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Sekolah Dasar Tingkat Kabupaten OKI, kemarin (19/6).

Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya  diwakili  Asisten II Setda OKI sekaligus sebagai Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten OKI, HM Lubis.

Ia mengungkapkan, kegiatan ini untuk menjaring bibit-bibit atlet berbakat mulai dari usia dini.

"Mereka yang terpilih ini akan mewakili OKI berlomba di tingkat Sumsel," terangnya.

BACA JUGA:Tindak Lanjut BP3MI Sumsel: 8 Warga OKI-OI Diduga Korban TPPO di Kamboja, Ini Penjelasan Mangiring Sinaga!

BACA JUGA:VIRAL! Remaja Berkelahi di Pasar Malam Desa Tugumulyo OKI, Ada yang Acungkan Pistol, Ini Kata Polisi

Kepada seluruh peserta O2SN SD Tingkat Kabupaten OKI tunjukkan kemampuan terbaik kalian dan junjung tinggi sportivitas.

Ditambahkannya, semua pemenang dan telah menjadi siswa pilihan.

"Saya harap kalian bisa menjadi kebanggaan sekolah, orang tua, dan pemerintah Kabupaten OKI," bebernya.

O2SN SD Tingkat Kabupaten OKI Tahun 2024 mempertandingkan 5 cabang olahraga, yaitu kids athletics, renang, bulu tangkis, pencak silat, dan karate.

BACA JUGA:KPU OKI Luncurkan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, Andika Eks Kangen Band Pukau Ribuan Penonton

BACA JUGA:PT OKI Pulp & Paper Mills Raih Penghargaan Perusahaan Penyumbang Devisa Terbesar di Sumsel 2023

Para peserta akan memperebutkan juara 1, 2, dan 3 untuk setiap cabang olahraga.

Ia berharap O2SNdapat melahirkan atlet berprestasi.

Ia yakin  dari O2SN ini akan lahir atlet-atlet berbakat yang nantinya bisa mengharumkan nama Kabupaten OKI di tingkat nasional dan internasional.

"Teruslah berlatih dan pantang menyerah,"tandasnya.(uni/)
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan