Tembakan Peringatan ke Udara Bubarkan Pengeroyokan Massal di Arena Pasar Malam, 2 Korban Terselamatkan
VIRAL: Viral keributan di Pasar Malam Tugumulyo OKI, 2 pemuda dikeroyok belasan pelaku, selamat oleh 2 tembakan peringatan diduga polisi. FOTO: TANGKAPAN LAYAR INSTAGRAM--
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID – Keberadaan Pasar Malam di Desa Tugumulyo, Kecamatan Lempuing, Kabupaten OKI, dihebohkan dengan viralnya kasus pengeroyokan. Setidaknya ada 2 pemuda, yang dikeroyok belasan remaja lainnya.
Aksi itu baru berhenti, setelah diduga polisi berpakaian bebas beberapa kali menembakkan peringatan ke udara. “Cagnyo polisi make baju biaso itu yang bawa pistol,” tulis akun @echXXXXX, pada akun Instagram @oki_okut_info, yang mengunggah foto dan video keributan di pasar malam itu.*
BACA JUGA:Dipanggil Teman, Tiba-Tiba Dikeroyok 2 Pelaku di Depan Tempat Biliar, Alami Luka Memar dan Lecet
BACA JUGA:Rekam dan Keroyok Remaja Disabilitas hingga Viral, 5 Pelajar SMP Ujian Sekolah di Polres PALI
Pengeroyokan massal itu dikabarkan terjadi Sabtu malam, 15 Juni 2024. “Menyala Abang abangku (emoticon api dan tertawa),” timpal akun @mulXXXXX. Warganet lainnya, menyesalkan keributan yang terjadi di arena pasar malam itu.
“Waduuuh duh pemuda sekarang ya pada arogan, yg tadinya penasaran sama pasar malam nya brubah jadi MAGER” cetushttps://www.instagram.com/p/C8Qw6mXRNQA/c/18048440461741800/akun @zii_XXXXX. Dari video yang viral, terlihat awalnya pemuda berbaju biru jadi bahan tendangan sejumlah pelaku lainnya.
Korban sampai terjatuh, terus ditendangi dan dipukuli para pelaku lainnya. Dia sempat tersudut di depan sebuah lapak pasar malam.
Kemudian datang teman korban, berbaju kaus kuning dan berjaket hitam. Diduga hendak menolong temannya, diapun jadi sasaran dari pihak lawan.
Terlihat diduga polisi berpakaian bebas, kaus biru tangan panjang, berada di sekitar keributan itu. Dia mencabut pistol dari selipan pinggang kanan belakang, beberapa kali menembak ke udara. Lalu dia menyelamatkan pria berbaju kaus kuning dan jaket hitam itu.
Kedua korban pengeroyokan itu terselamatkan, para pelaku yang mengeroyoknya membubarkan diri. Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SIK, berterima kasih atas diberitahukan beredarnya video tersebut di Instagram. "Infonya sudah ditangani Polsek Lempuing," singkat Hendrawan.*
BACA JUGA:Bingung Dituding Jadi Cepu Polisi, Rusli Hanya Bisa Pasrah Dikeroyok 15 Pelaku, Begini Kondisinya
Terpisah, Kapolsek Lempuing Iptu Nasron Junaidi SH, mengatakan informasinya korban dan pelaku yang berkelahi sesama teman sendiri." Sampai saat ini belum ada yang melapor ke kami," tukasnya, saat dikonfirmasi.
Ditanyakan soal izin Pasar Malam di Tugumulyo itu, Nasron mengaku tidak tahu. Sebab kegiatan pasar malam, biasanya polres yang mengeluarkan izin. "Silakan konfirmasi ke Kasat Intel, Dek," tutupnya. Meski begitu, pihaknya terus melakukan patroli. Baik ada tidaknya pasar malam. (uni/air)