Klaster Rosella di Malang Terus Berkembang Berkat Pemberdayaan BRI

Kampung Rosella atau Klaster Rosella juga mendapat dukungan dari BRI mulai dari pendanaan usaha, program pemberdayaan usaha dan mendapatkan bantuan peralatan Melalui program pemberdayaan Klasterkuhidupku, Foto:BRI/Sumateraekspres.id--

MALANG, SUMATERAEKSPRES.ID-Klaster Rosella di Kampung Rosella, Desa Sumberdem, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang, semakin menunjukkan perkembangan yang menggembirakan berkat dukungan penuh dari Bank Rakyat Indonesia (BRI). Rosella, tanaman tropis yang kini menjadi andalan di kampung tersebut, terkenal akan manfaat kesehatannya yang melimpah.

Kampung Rosella, didirikan pada tahun 2019 sebagai respons terhadap kesadaran masyarakat akan potensi tanaman rosella yang melimpah di daerah tersebut. Tiarsih, Ketua Klaster Rosella, menjelaskan bahwa tanaman ini bukan hanya menarik karena warnanya yang mencolok, tetapi juga memiliki manfaat kesehatan yang signifikan seperti menetralisir kadar gula darah dan meningkatkan kekebalan tubuh.



"Dengan dukungan penuh dari BRI, kami dapat mengembangkan inovasi dalam pengolahan rosella menjadi produk olahan yang beragam, seperti minuman botanikal dan dodol," ujar Tiarsih.

Kampung Rosella tidak hanya fokus pada pengembangan produk, tetapi juga memperkuat jaringan pemasaran. Melalui kerjasama dengan BRI, produk-produk unggulan Kampung Rosella telah berhasil merambah pasar nasional dan semakin dikenal luas.

BACA JUGA:BRI Jamin Keamanan Layanan Perbankan Selama Libur Iduladha 1445 H Tahun 2024

BACA JUGA:Forbes Nobatkan BRI sebagai Perusahaan Terbesar di Indonesia
"Dukungan dari BRI tidak hanya dalam hal pendanaan usaha dan pengadaan peralatan, tetapi juga dalam proses pemasaran melalui berbagai event UMKM dan platform online," tambah Tiarsih.

Salah satu contoh nyata dari dukungan BRI adalah penyediaan bantuan peralatan usaha seperti alat pengering bunga dan alat pengaduk dodol. Bantuan ini sangat membantu dalam meningkatkan efisiensi produksi di wilayah pegunungan Kampung Rosella.

"Dengan curah hujan yang tinggi di daerah kami, alat pengering bunga dari BRI, baik yang listrik maupun manual, sangat membantu proses pengolahan produk rosella kami," jelas Tiarsih.

Selain itu, BRI juga membantu Kampung Rosella dalam memperoleh berbagai sertifikasi penting seperti Produk Industri Rumah Tangga (PIRT), Nomor Izin Berusaha (NIB), dan sertifikasi halal, yang semakin meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk-produk mereka.

BACA JUGA:Direksi BRI Borong Saham BBRI, Bentuk Optimisme Kinerja

BACA JUGA:Petani Rempah di Danau Toba Naik Kelas Berkat KUR BRI


Direktur Bisnis Mikro BRI, Supari, menegaskan komitmen BRI untuk terus mendukung dan memberdayakan UMKM, termasuk Klaster Rosella, melalui berbagai program pemberdayaan seperti Desa BRILiaN dan KlasterkuHidupku.

"Dengan strategi pemberdayaan yang komprehensif, BRI berharap dapat memberikan solusi lengkap bagi pelaku usaha mikro, tidak hanya dalam hal keuangan tetapi juga aspek non-keuangan yang dibutuhkan," ujar Supari.

Kesuksesan Kampung Rosella sebagai salah satu klaster unggulan di Malang adalah bukti nyata kolaborasi yang efektif antara pemerintah daerah, BUMDes, dan BRI dalam mendukung pengembangan ekonomi lokal melalui potensi alam yang dimiliki.


Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan