Kaya Akan Serat, Ini Manfaat Buah yang Jadi Obat Tradisional

BIDARA: Buah bidara memiliki manfaat bagi kesehatan--

SUMATERAEKSPRES.ID - Mungkin masih banyak yang belum mencoba buah bidara. Bosan dengan buah yang itu-itu saja? Sudah saatnya mencoba buah lain hasil kekayaan alam Indonesia. Salah satunya buah bidara. Buah bidara yang dikenal dengan sebutan widara di Indonesia ternyata punya sebutan lain seperti masau atau kurma Tiongkok.

Buah dengan nama latin Ziziphus ini memiliki banyak jenis seperti Ziziphus jujuba, Ziziphus mauritiana, Ziziphus mucronata, dan Ziziphus spinosa. Buah ini bentuk buahnya mirip seperti kurma, yakni lonjong, kecil seukuran biji nangka, dan berwarna cokelat.

BACA JUGA:10 Manfaat Daun Bidara untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui, Ampuh Atasi Berbagai Penyakit

BACA JUGA:Ketahui, Ini 6 Manfaat Luar Biasa Daun Bidara untuk Tubuh dan Tips Penggunaannya

Ada juga yang berbentuk mirip apel hijau tapi lebih lonjong dan terdapat biji berwarna putih di dalamnya. Kemudian, ada juga yang berukuran sebesar cermai dengan warna hijau, kuning, dan oranye. Sudah lama buah bidara menjadi obat tradisional karena kandungannya dapat memberi manfaat bagi kesehatan tubuh.

Dilansir dari hellosehat, berdasarkan kandungan nutrisi dari buah widara, beberapa penelitian mengungkapkan potensinya dalam bidang kesehatan.
1. Mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas

Setiap hari Anda bisa terpapar radikal bebas, dari asap kendaraan, asap rokok, atau radiasi matahari. Radikal bebas bisa merusak kerusakan sel tubuh karena menyebabkan stres oksidatif.

Menurut National Center of Complementary and Integrative Health menyebutkan bahwa stres oksidatif dapat memicu penyakit jantung dan diabetes. Stres oksidatif akibat radikal bebsa juga bisa memicu kanker karena merusak sel-sel sehat dan membuatnya menjadi abnormal.

Salah satu cara melawan radikal bebas yakni dengan perbanyak makan buah yang kaya antioksidan, seperti buah bidara. Manfaat antioksidan dari buah bidara ini ada pada vitamin C yang dikandungnya.

2. Membantu mencegah obesitas
Kita dapat mencegah obesitas dengan aktif bergerak dan memperhatikan pilihan makanan. Ternyata juga bisa mencegah kelebihan berat badan dengan makan buah bidara.

BACA JUGA:Salah satunya Bisa Cegah Depresi, Inilah 8 Manfaat Daun Bidara untuk Kesehatan, Cek Yuk!

BACA JUGA:Lapisan Lilin pada Buah Sehat atau Berbahaya? Simak Faktanya!

Ini karena buah bidara mengandung antioksidan, seperti vitamin C dan polifenol. Berdasarkan kegunaan antioksidan pada buah bidara ternyata dapat mengaktifkan oksidasi beta, yakni pemecahan asam lemak untuk diubah lebih lanjut menjadi energi.

Di samping itu, serat pada buah ini juga membuat perut Anda kenyang lebih lama sehingga mencegah Anda ngemil makanan tidak sehat.

3. Mempercepat proses penyembuhan luka
Saat mengalami luka, maka tubuh perlu waktu untuk penyembuhan. Kadang, Anda butuh tambahan obat agar luka lebih cepat sembuh dan tidak menimbulkan infeksi.

Tidak hanya dengan obat, studi terbaru pada International Journal of Research in Pharmaceutical Sciences mengamati manfaat buah bidara dalam penyembuhan luka.
Penelitian yang dilakukan dengan ekstrak kayu tanaman bidara ini menunjukkan kandungan etanol, tanin, saponin, flavonoid, dan triterpenoid dapat merangsang proses epitelisasi.

Epitelisasi yaitu proses pembentukan epitel yang menjadi parameter keberhasilan penyembuhan luka. Kandungan flavonoid yang pada daging buahnya mungkin juga memiliki potensi yang sama dalam proses penyembuhan luka dari dalam tubuh.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan