https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini Cara Membuat POC dari Telur, Banyak Manfaatnya

POC TELUR: Sejumlah bahan yang dibutuhkan untuk membuat pupuk organik cair dari telur--

SUMATERAEKSPRES.ID - Banyak bahan dari sekitar kita yang bisa dibuat menjadi pupuk organik cair (POC). Salah satunya dari telur. POC ini bisa menjadi pupuk multiguna yang bisa digunakan pada fase vegetatif tanaman untuk pertumbuhan dan bisa juga digunakan pada fase generatif untuk pembuahan tanaman.

Pada fase vegetatif, POC ini sangat bagus untuk percepatan pertumbuhan batang dan daun. Sedangkan untuk fase generatif, POC ini sangat cepat dalam merangsang pembungaan dan pembuahan dan juga membantu percepatan dalam pembesaran buah.

BACA JUGA:Pupuk Indonesia Dorong UMKM Wastra Menuju Jakarta Fashion Week 2025

BACA JUGA:Pupuk NPK Gandakan Panen Kopi, Dari Program Makmur Pusri, Petani Raup Puluhan Juta

Bagaimana cara membuat POC telur, dilansir dari kampustani, ini  cara membuat, bahan dan cara aplikasinya:

Bahan dan Alat
* 2 butir telur

* 2 sendok makan micin
* 2 botol

*  Yakult atau 200 ml EM 4
* 100 ml molase

* 1,5 liter air kelapa
Cara membuatnya

1. Kocok 2 butir telur, tambahkan 2 sendok makan micin lalu tambahkan 2 botol  yakult atau 200 ml EM4 dan tambahkan pula 100 ml molase atau bisa juga menggunakan gula merah atau gula pasir.

BACA JUGA:Ini Dia Tips Dosis Pupuk yang Tepat, Petani Wajib Tahu

BACA JUGA:Distribusi Pupuk Melalui BUMDes, Optimalisasi Penyaluran, Pacu Hasil Panen

2. Aduk semua bahan tersebut hingga tercampur merata lalu masukkan ke dalam botol kapasitas 1,5 liter, kemudian kocok agar bahan-bahan lebih merata lagi.
Tambahkan air kelapa ke dalamnya namun jangan sampai penuh, sisakan 1/5 ruang kosong karena saat fermentasi nantinya akan timbul gas.

Selain itu juga untuk memudahkan dalam melakukan pengadukan/pengocokan dan tutup rapat. Selanjutnya kocok hingga semua bahan tercampur dan larut merata.
3. Letakkan di tempat yang memperoleh sinar matahari 30-40% atau bisa juga diletakkan di tempat yang memperoleh sinar matahari pagi saja untuk proses fermentasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan