https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ditemukan Izin Trayek Bus Sudah Expired

CEK BUS: Petugas Dishub OKU melakukan pengecekan sejumlah bus mulai dari izin operasional hingga kondisi bus yang layak beroperasi. Tampak petugas melakukan pengecekan di beberapa jalan lintas yang dilakukan bus di kawasan OKU.-foto: berry/sumeks-

BATURAJA - Pascakejadian kecelakaan bus yang mengangkut rombongan pelajar yang melaksanakan study tour, kelaikan jalan kendaraan dimonitoring ke lapangan. Tim dari Dinas Perhubungan, Terminal Tipe A Batukuning dan juga Polres Ogan Komering Ulu (OKU) mendatangi pool bus kendaraan. 

Koordinator Satpel Terminal Tipe A Batukuning Baturaja, Ardinata mengatakan, ada instruksi dari Kemenhub untuk melakukan pengawasan ke lapangan. "Khususnya soal pengawasan masalah administrasi, dan verifikasi angkutan kendaraan umum," sebut Ardinata, Kamis (30/5).

Disebutkannya, ada sejumlah PO bus yang didatangi. Seperti yang ada di jalan lintas. Lalu ada PO Gading Mas. Di lokasi, sebut Ardinata, sesuai izin trayek ada 30 unit kendaraan bus. Tapi tinggal 14 unit bus yang operasional karena sudah ada yang rusak.

Dengan rute beragam ada Baturaja Lampung, hingga Baturaja Solo. Tapi rilnya rute itu belum tentu dijalani. Selain itu sejumlah kendaraan juga ditemukan izin berlaku operasional rute tidak diperpanjang. Ada yang sudah mati atau expired pada 2022-2023 lalu. 

Alasan pengelola PO bus, selain karena sepi penumpang, serta kesulitan mengurus izin ke Jakarta. Padahal prosesnya bisa secara online. Ada akses melalui portal Spionam Kemenhub RI. Ini aplikasi yang bisa digunakan pelaku usaha bidang transportasi.

BACA JUGA:Trayek Menarik dan Viewnya Bagus, Kejurnas Time Rally Putaran 1 Sukses

BACA JUGA:Antisipasi Kecelakaan Bus Pariwisata, Dishub - Satlantas Polres Banyuasin Lakukan Pemeriksaan

Khususnya, yang ingin memperpanjang izin operasional atau trayek kendaraan mereka. "Kita sudah imbau untuk menggunakan itu," ujarnya. Untuk kelaikan kendaraan dilakukan melalui rampcheck. 

Tapi pihaknya tidak mendalami ini. Karena ada petugas dishub yang punya keahlian bisa mengeceknya. Sedangkan Kanit Turjagwali Satlantas Polres OKU Aiptu Andi HZ mengimbau agar angkutan bus umum tertib berlalu lintas di jalan raya.

Dengan mengecek administrasi kendaraan, supaya tetap berlalu izinnya dan tidak menyalahi aturan. Serta rutin mengecek kondisi kendaraan. Untuk keselamatan dan kelaikan kendaraan di jalan raya. Supaya tidak terjadi kecelakaan lalu lintas. (bis)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan