Catat, Inilah Sederet Manfaat Kesehatan Berjalan Tanpa Alas Kaki untuk Anak-Anak!

Berjalan tanpa alas kaki dapat memberikan manfaat kesehatan yang luar biasa bagi anak-anak. Temukan cara dan tips melakukannya dengan aman. Foto: klikdokter--

SUMATERAEKSPRES.ID -  Ternyata anak yang tidak menggunakan sandal atau alas kaki, memiliki pengaruh yang luar biasa terhadap kesehatannya. 

Beberapa hal positif yang didapatkan anak Ketika tidak menggunakan alas kaki,.

Antara lain membantu berjalan dengan mantap. Anak-anak cenderung melangkah tegak dengan dagu dan kepala yang sedikit mendongak saat berjalan tanpa alas kaki.

Tanpa menggunakan alas kaki, mereka tidak perlu sering-sering menunduk ke bawah saat berjalan, yang dapat memengaruhi fokus dan keseimbangan.

Berjalan tanpa alas kaki membantu menguatkan otot dan ligamen kaki, membentuk lengkung telapak kaki yang sempurna, dan memperkuat postur tubuh.

BACA JUGA:Tak Usah Takut Mengkonsumsi Buah-Buahan Tinggi Gula Ini, Cocok Banget Loh Buat Diet!

BACA JUGA:Inalillahi, Asrama TNI di Sekojo Membara, Belasan Rumah Ludes Kena Lalap Si Jago Merah

Selain itu, tanpa menggunakan alas kaki dapat menguatkan tulang kaki.

Tulang kaki anak masih lembut dan belum mengeras hingga usia 5 tahun.

Terus memakai alas kaki yang terlalu ketat dapat menghambat pertumbuhan tulang secara optimal.

Berjalan tanpa alas kaki membantu pertumbuhan tulang dan menghindari masalah struktural akibat penggunaan sepatu yang tidak sesuai.

Mencegah Lecet dan Jamur. Desain sepatu yang ketat dapat memicu timbulnya penyakit kulit karena udara di dalam sepatu menjadi lembab dan kurang higienis.

BACA JUGA:Mudah Ditanam di Rumah, Ini 9 Jenis Tanaman Herbal yang Efekfif untuk Meredakan Nyeri Otot dan Sendi

BACA JUGA:Bus Study Tour SDN 1 Harisan Jaya OKU Timur Kecelakaan di OKI, Korban Tergeletak di Aspal

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan