https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Menjaga Kamtibmas dan Antisipasi Bencana, Ini Upaya Binmas Polda Sumsel

Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIK yang diwakili Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol M Zulkarnain, SIK, M.Si, dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Sinergitas Mitra Kamtibmas di Hotel Beston, Rabu (22/5/2024).-Foto: kemas-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya tugas kepolisian.

Hal ini disampaikan oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIK yang diwakili Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol M Zulkarnain, SIK, M.Si, dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Sinergitas Mitra Kamtibmas di Hotel Beston, Rabu (22/5/2024).

"Mewujudkan Kamtibmas yang kondusif adalah dambaan seluruh masyarakat dan merupakan tanggung jawab kita bersama," ujar Wakapolda.

Dari analisis dan evaluasi (anev) Triwulan I tahun 2024, terdapat 3.357 kasus kriminalitas di wilayah Polda Sumsel dengan 1.554 kasus berhasil diselesaikan.

BACA JUGA:Warga PALI Temui Gangguan Kamtibmas, Silakan Call Center 110

BACA JUGA:Jaga Stabilitas Kamtibmas Pasca Pemilu, Ini Arahan Kapolda Sumsel

Kasus tertinggi masih didominasi oleh 3C: pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Wakapolda juga menyoroti tingginya frekuensi tawuran di Kota Palembang dan beberapa kabupaten/kota di Sumsel.

Untuk mengantisipasi gangguan keamanan, Polda Sumsel melaksanakan Operasi Sikat Musi, patroli Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), serta patroli skala besar di malam hari.

Dalam hal mitigasi bencana, Polda Sumsel juga memfokuskan upaya pada pencegahan banjir, tanah longsor, dan bencana alam lainnya yang kerap terjadi di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Pipa Reja, Gagalkan Rencana Tawuran

BACA JUGA:Jelang Nataru, Kapolres Monitoring Kamtibmas Musi Rawas

Mantan Kapolres OKI ini menegaskan bahwa Sumsel rawan bencana yang diakibatkan oleh faktor alam dan manusia.

Dir Binmas Polda Sumsel, Kombes Pol H Sofyan Hidayat, SIK, MM, menambahkan bahwa Rakernis ini diikuti oleh 165 peserta dari berbagai mitra Polri, termasuk Sentra Komunikasi (Senkom), Rapi, Grab, GoJek, Maxim, dan BPBD Sumsel.

Materi Rakernis disampaikan oleh narasumber dari Bidang TIK Polda Sumsel, Dit Binmas Polda Sumsel, BPBD Sumsel, dan Diskominfo Sumsel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan